dakwatuna.com – Iran. Penyidikan khusus atas tewasnya 4 anak-anak warga Arab Saudi dan keracunan 28 orang lainnya pada bulan Juni lalu menyimpulkan pengelola salah satu hotel di kota Mashad, Iran, bertanggung jawab penuh atas kejadian tersebut.
Pengadilan di Iran menghukum pemilik hotel untuk membayar uang diyat utuh kepada keluarga empat anak-anak yang tewas, selain diharuskan membayar ganti rugi kepada 28 korban keracunan lainnya.
Konsul Arab Saudi di kota Mashad, Abdullah Al-Hamrani, menyatakan bahwa tim penyidik dan pihak pengadilan telah berkomunikasi dengan pihaknya membicarakan kerugian materil dan non-materil akibat peristiwa tersebut.
Dalam hal ini, keracunan disebabkan oleh bocornya zat kimia berbahaya di lantai empat sebuah hotel di kota Mashad, Iran, pada bulan Juni 2014.
Akibat peristiwa tersebut, 28 orang warga Arab Saudi keracunan dan empat anak-anak tewas, yaitu: Dimah Al-Fakhr (13 tahun), Hasan Abdul Ghani (3 tahun), Haydar Ali Qasim (5 tahun), dan Hasan Ali Al-‘Awami (6 bulan). (rem/dakwatuna)
Sumber: Islam Memo
Redaktur: Rio Erismen
Beri Nilai: