Topic
Home / Berita / Internasional / Afrika / Mantan Presiden Tunisia: Hukuman Mati Mursi Garis Merah untuk Mesir

Mantan Presiden Tunisia: Hukuman Mati Mursi Garis Merah untuk Mesir

Mantan Presiden Tunisia (islammemo.cc)
Mantan Presiden Tunisia (islammemo.cc)

dakwatuna.com – Mesir. Mantan Presiden Tunisia, Munshif Al-Marzuqi, dalam wawancara dengan media Huffington Post, sebagaimana dikutip Islam Memo (27/7/2015), menyebutkan bahwa eksekusi mati Mursi adalah garis merah (red line) yang tidak boleh dilanggar rezim berkuasa di Mesir.

Menurutnya, eksekusi mati presiden pertama Mesir yang terpilih secara demokratis itu akan menciptakan kekerasan dan menjadi hadiah terbesar bagi kelompok-kelompok yang menghendaki terjadinya ‘banjir darah’ di negara itu.

Marzuqi mengaku jika dirinya ketika masih memerintah sudah berupaya mengingatkan rezim (kudeta) di Mesir untuk mengubah kebijakannya (terhadap oposisi) dan hendaklah mengedepankan upaya mempersatukan rakyat Mesir, bukan memeranginya.

“Mesir akan masuk ke dalam ruang yang gelap dalam sejarah Arab dan Islam, dan dari hati saya yang terdalam hendaklah rezim berkuasa (di Mesir) tidak melaksanakan kebodohan (hukuman mati) itu,” tegasnya. (islammemo/rem/dakwatuna)

Redaktur:

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Alumnus Universitas Al-Azhar Cairo dan Institut Riset dan Studi Arab Cairo.

Lihat Juga

Konflik Air Antara Ethiopia, Sudan, dan Mesir

Figure
Organization