Topic
Home / Berita / Internasional / Afrika / Jaksa Agung Terbunuh, Mesir Berlakukan Keadaan Darurat

Jaksa Agung Terbunuh, Mesir Berlakukan Keadaan Darurat

Serangan bom yang menargetka rombongan Jaksa Agung Mesir (islammemo.cc)
Serangan bom yang menargetka rombongan Jaksa Agung Mesir (islammemo.cc)

dakwatuna.com – Mesir. Sumber Kementerian Dalam Negeri Mesir menyebutkan telah diumumkannya status keadaan darurat dan instruksi peningkatan kewaspadaan secara nasional pasca-tewasnya Jaksa Agung Mesir, Hisham Barakat.

Sebagaimana diberitakan Islam Memo (29/6/2015), situasi di Mesir kembali mencekam dan memanas setelah serangan bom Senin pagi (29/6/2015), menargetkan rombongan kendaraan Jaksa Agung Mesir.

Disebutkan bahwa kepolisian telah menyebar aparatnya untuk menjaga titik-titik keramaian dan fasilitas publik, di samping memperketat pengamanan kediaman hakim-hakim, khususnya yang menangani kasus-kasus terorisme.

Jaksa Agung Mesir, Hisham Barakat, tewas akibat luka parah yang dideritanya setelah menjadi korban serangan bom yang menargetkan iring-iringan kendaraannya di kawasan Heliopolis, Cairo bagian timur pada Senin pagi waktu setempat (29/6/2015).

Redaktur: Rio Erismen

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Alumnus Universitas Al-Azhar Cairo dan Institut Riset dan Studi Arab Cairo.

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization