Topic
Home / Berita / Internasional / Eropa / Media Lokal Hongaria Sambut Kunjungan As-Sisi dengan Kecaman

Media Lokal Hongaria Sambut Kunjungan As-Sisi dengan Kecaman

Kunjungan As-Sisi di Hongaria. (Anadolu)
Kunjungan As-Sisi di Hongaria. (Anadolu)

dakwatuna.com – Budapest. Beberapa media lokal Hongaria menyambut kedatangan presiden kudeta di Mesir, Abdel Fattah As-Sisi, dengan kritikan dan kecaman. Dalam kunjungan yang direncanakan berlangsung dua hari itu, As-Sisi akan bertemu dengan perdana menteri dan ketua parlemen.

Seperti dimonitor Egypt Window, Jumat (5/6/2015), suratkabar Nepszabadsag memuat tajuk dengan judul “Jenderal Datang dengan Pakaian Sipil.”

Dikatakan bahwa As-Sisi yang berumur 60 tahun itu telah mengembalikan Mesir ke zaman kekuasaan militer yang bersembunyi dalam pakaian sipil. Ikhwanul Muslimin berhasil sampai kepada kekuasaan melalui demokrasi, namun mereka dikudeta dan kini dijatuhi hukuman mati.

Masih menurut Nepszabadsag, As-Sisi telah melakukan kudeta militer terhadap Presiden Mursi. Padahal Presiden Mursilah yang telah menganugerahinya pangkat militer. Tak hanya itu, As-Sisi pun lalu memberinya vonis mati.

Sementara itu, situs berita Index, menulis, “Penguasa kudeta militer Mesir datang ke Hongaria, dan kita akan memberinya doktor honoris causa.”

Hari ini, Jumat, As-Siis direncanakan akan bertemu dengan perdana menteri, Viktor Orbán, dan ketua perlemen, László Kövér. (msa/dakwatuna)

Sumber: Egypt Window

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Keikhlasan Dalan Kerja Dakwah

Figure
Organization