Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Meshaal Tegaskan Hamas Tetap Konsisten Menjaga Rekonsiliasi Palestina

Meshaal Tegaskan Hamas Tetap Konsisten Menjaga Rekonsiliasi Palestina

Kepala Biro Politik Hamas, Khaled Meshaal. (idfblog.com)
Kepala Biro Politik Hamas, Khaled Meshaal. (idfblog.com)

dakwatuna.com – Gaza. Kepala Biro Politik Hamas, Khalid Misya’al menegaskan bahwa pihaknya akan terus menjaga semangat persatuan nasional sebagai wujud konsistensi dari gerakan perlawanan Hamas yang ia pimpin. Kendati berbagai macam tantangan datang silih berganti serta mengurangi hak-hak dari warga Palestina di Jalur Gaza.

Pernyataan ini disampaikan Misyal dalam rekamannya sebuah festival di Khan Yunus memperingati syahidnya Rantisi. Menurutnya kendati kelamabatan dalam rekonsiliasi terjadi, Hamas dalam hal ini tetap menjaga kemaslahatan bersama.

Berbagai upaya dapat dilakukan untuk menyelesaikan berbagai macam permasalahan yang tengah dihadapi oleh Jalur Gaza dan Palestina. Menurut Misyal, Gaza merupakan simbol dari perlawanan, berulang kali diagresi secara militer oleh penjajah Israel dan dapat bertahan hingga sekarang. Tak cukup sampai di situ, Gaza juga dijatuhi blokade selama bertahun-tahun, penyeberangan diperbatasan juga kerap ditutup, rekonstruksi yang terus tertunda dan permasalahan lokal lainnya yang nyaris tanpa solusi.

Segala permasalahan yang dihadapi warga Gaza di atas menguatkan kembali bahwa warga Gaza bukanlah sembarang orang manusia, ketegaran telah menjadikan wilayah sebagai simbol perlawanan. Hamas sendiri dengan semangat yang tercermin dari sikap warga Gaza merasa terpanggil berjuang tanpa henti meringankan beban yang dihadapi, diantaranya dengan memperluas jaringan sehingga dapat memperoleh perhatian dan dukungan banyak pihak guna mengakhir permasalahan di Gaza.

Misyal lalu mengingatkan akan pengerobanan darah syuhada dan juga momen hari tawanan, yang menurutnya tidak ada solusi lain untuk menentaskan permasalahan tawanan kecuali melawan penjajah Israel hingga titik darah penghabisan.

Redaktur: Muh. Syarief

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Wakil Direktur Studi Informasi Alam Islami (SINAI) Mesir 2008

Lihat Juga

Opick: Jangan Berhenti Bantu Rakyat Palestina!

Figure
Organization