Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Indonesia Raih Tiga Penghargaan Internasional di Bidang Keuangan Syariah

Indonesia Raih Tiga Penghargaan Internasional di Bidang Keuangan Syariah

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Tiga Penghargaan Internasional di Bidang Keuangan Syariah
Tiga Penghargaan Internasional di Bidang Keuangan Syariah

dakwatuna.com – IAEI – Komitmen Indonesia untuk terus mengembangkan Keuangan Syariah mendapatkan apresiasi dari dunia Internasional. Dua perangkat pemerintah dan satu Industri Keuangan Syariah menuai penghargaan dari IFN Awards 2014 di Kuala Lumpur, Malaysia. Penghargaan tersebut merupakan penghargaan bergengsi dunia yang diselenggarakan oleh RedMoney-IFN News.

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berhasil terpilih menjadi “The Best Regulator in Promoting Islamic Finance” dari 20 Bank Sentral/Otoritas Keuangan Negara lainnya, dimana tahun sebelumnya adalah Bank Sentral Uni Emirat Arab. Sedangkan satu regulator lainnya yaitu Kementerian Keuangan RI menerima penghargaan “Deals of the Year 2014” untuk penerbitan Sukuk Negara senilai USD 1,5 Milyar. Dari sektor Industri Keuangan Syariah, Bank Muamalat Indonesia berhasil meraih “The Best Islamic Retail Bank 2014” dari 97 Bank Syariah lainnya. (usb/dakwatuna)

Sumber: http://www.iaei-pusat.org

Redaktur: Samin Barkah

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Seminar Nasional Kemasjidan, Masjid di Era Milenial

Figure
Organization