Topic
Home / Berita / Daerah / Anak Juara Raih Tiga Medali dalam Turnamen Pencak Silat Se-Pulau Jawa

Anak Juara Raih Tiga Medali dalam Turnamen Pencak Silat Se-Pulau Jawa

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Siswa SD Juara Bandung peraih Medali pada Kejuaraan Pencak silat se Pulau Jawa.  (sari/rz)
Siswa SD Juara Bandung peraih Medali pada Kejuaraan Pencak silat se Pulau Jawa. (sari/rz)

dakwatuna.com – Bandung. Anak juara, SD Juara Bandung meraih tiga medali dalam turnamen pencak silat se-Pulau Jawa yang diadakan di Tasikamalaya, Jawa Barat.

Medali yang diraih yakni emas dalam kategori kelas A puteri, perunggu kategori kelas A putera, dan perunggu kategori kelas E puteri. Kategori kelas A puteri diraih oleh Aqila Micha kelas 4, kategori kelas A putera diraih oleh M. Abdan R kelas 4 dan kategori kelas E puteri diraih oleh Syafitri A kelas 6.

Wakil Kepala Sekolah Bagian Kesiswaan SD Juara, Enok Rohayani menuturkan, kemenangan yang diraih tidak serta merta datang begitu saja. Ada kesungguhan niat, kerja keras dan kekuatan tekad di baliknya.

“Latihan rutin dilakukan siswa sepekan sekali dan intensitasnya bertambah jika akan mengikuti turnamen. Alhamdulillah, usaha selama ini membawa hasil memuaskan. Siswa sekolah kami memenangkan lagi turnamen pencak silat se-Pulau Jawa,” terang Enok, Selasa (24/02).

Sekolah Juara merupakan sekolah yang didirikan dan dikelola RZ (Rumah Zakat) dengan dana yang berasal dari para donatur. Sekolah Juara menerapkan sistem multiple intelligences di mana kurikulum pelajaran dan ekstrakulikuler dikembangkan berdasarkan seluruh elemen kecerdasan siswa.

“Ekstrakulikuler pencak silat merupakan sarana untuk mengasah kecerdasan kinestetik anak. Selain mengasah delapan kecerdasan anak, kami juga menumbuhkan kecintaan anak-anak akan Islam. Kami biasakan seluruh siswa untuk mengkaji Al Quran dan shalat Dhuha setiap hari,” terang Enok.  (sari/rz/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Lihat Juga

Ilusi Band: Islam Tidak Ajarkan Berbohong Meski Untuk Kebaikan

Figure
Organization