Topic
Home / Berita / Daerah / AMT, Metode Singkat Menghafal AlQuran 40 Hari

AMT, Metode Singkat Menghafal AlQuran 40 Hari

Ilustrasi. (sufara.ba)
Ilustrasi. (sufara.ba)

dakwatuna.com – Yogyakarta.  Alquran merupakan mukjizat terindah yang diturunkan kepada kekasih-Nya. Meski sekitar 1400 tahun yang lalu diturunkannya, Alquran tak pernah uzur seiring dengan perkembangan zaman. Satu-satunya kitab yang dijanjikan kemurnian di dalamnya sampai berakhirnya kehidupan alam semesta jagat raya ini.

Sedari awal sejak diturunkannya, pasti ada orang-orang yang senantiasa berusaha menghafalkannya. Kini, berbagai tempat untuk menghafalkan Alquran pun semakin banyak. Sementara di sisi lain, penghargaan untuk penghafal Alquran juga semakin tinggi. Beberapa kampus di negeri ini misalnya, semakin membuka ruang untuk para penghafal Alquran. Seperti memberikan beasiswa untuk penghafal Alquran atau dimudahkannya memasuki jurusan favorit yang terdapat di kampus tersebut.

AMT (Alquran Memorization Training) merupakan salah satu metode untuk menghafalkan Alquran 30 juz dalam waktu yang sangat singkat, 40 hari. Metode tersebut telah sukses diselenggarakan di berbagai kota di Indonesia dan telah melahirkan alumni lebih dari 300 orang dengan ratusan diantaranya khatam menghafal Alquran 30 juz.

Kini, metode tersebut hadir kembali di Yogyakarta. Diselenggarakan terbatas hanya untuk 30 orang peserta laki-laki. Sebelum diksanakannya metode tersebut, akan dilakukan proses penyeleksian terlebih dahulu terhadap calon peserta dengan jadwal setiap hari Sabtu dan Ahad mulai tanggal 10 Januari 2015.

Para peserta yang lolos seleksi nantinya akan dikarantina dari tanggal 1 Februari s.d. 14 Maret 2015 di “Rumah Ibu 2”, Gabahan, Sinduadi, Mlati, Sleman, dengan fasilitas asrama, makan 3x sehari, snack, laundry, sertifikat, dll. Selanjutnya akan diadakan wisuda yang dilaksanakan pada tangal 15 Maret 2015. Ada diskon khusus untuk 15 peserta pertama. (WI/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (1 votes, average: 3.00 out of 5)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

Perlunya Belajar Tafsir Al-Qur’an Bagi Setiap Muslim

Figure
Organization