Topic
Home / Narasi Islam / Resensi Buku / Serial Dakwah Kampus

Serial Dakwah Kampus

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Cover buku "Serial Dakwah Kampus".
Cover buku “Serial Dakwah Kampus”.

Judul Buku: Serial Dakwah Kampus
Pengarang: Tim Indonesia Berbagi
Penerbit: Writing Revolution
Tahun Terbit : 2014
Kota Terbit: Yogyakarta
Jumlah Halaman: 262 halaman
Dimensi Buku: 14 21 cm
ISBN: 978-602-1384-39-8
Harga Buku: Rp. 38.000,-

 

dakwatuna.com – Sebagian dai bahkan seluruhnya pasti pernah merasakan bagaimana manis-pahitnya dalam memperjuangkan dakwah. Begitupun aktivis dakwah kampus atau akrab dikenal dengan ADK, tentu pernah merasakan hal yang sama. Keganjilan dalam agenda-agenda dakwah, kekeliruan ADK dalam bersikap, hingga berbagai macam kebaikan yang terus mengalir tanpa peduli aral yang melintang. Semuanya adalah keniscayaan yang terjadi dilingkaran dakwah.

Buku Serial Dakwah Kampus adalah sebentuk kepedulian aktivis-aktivis mahasiswa Universitas Sriwijaya untuk mengulas perihal tersebut. Di dalamnya dibahas berbagai tantangan yang kadangkala membuat aktivis dakwah tiba-tiba menjadi lesu, seperti sedikitnya kuantitas ADK yang aktif dalam agenda dakwah, virus- virus yang menjangkiti para ADK, hingga kegiatan halaqoh yang mempengaruhi aktivitas ADK dalam berdakwah. Atau malah sebaliknya, tantangan-tantang tersebut mampu memacu semangat aktivitas dakwah untuk terus melaju. Di dalam buku ini pula, ada potensi yang menjadi harapan untuk masa depan dakwah, seperti skill mad’u (objek dakwah) yang masih sering terbengkalai, strategi untuk mengembangkan dakwah kampus, dll. Dan ada juga inspirasi yang menjadi sinar dalam perjalanan dakwah dan mampu melejitkan semangat perjuangan para ADK.

Buku ini mengajak pembaca untuk memahami dan menghayati bahwa seluruh aktivitas dakwah mengandung hikmah yang sangat mendalam, agar pembaca bisa belajar untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama dalam berdakwah dan kemudian berjuang untuk menjalani aktivitas dakwah kampus yang ideal.

Tulisan berjudul “Kita Namai Saja Ini Curhat” menjadi awal pembahasan dalam buku ini yang menggambarkan bagaimana realita seorang ADK berlaku dalam kehidupan dakwah. Tulisan yang mampu menyadarkan jiwa para pembaca untuk membenahi diri ini kemudian dilanjutkan oleh tulisan-tulisan yang tak kalah menarik untuk dibaca.

Buku yang disusun secara kolaborasi ini menunjukkan bahwa masing-masing penulis memiliki karakteristik khusus. Baik dari segi kepenulisan, pemikiran, juga bidang dakwah atau organisasi kampus yang pernah digeluti. Sehingga pembaca dapat merasakan energi perjuangan yang pernah dilakoni penulis. Pesan-pesan yang terkandung baik secara tersirat maupun tersurat juga terkesan tidak menggurui, sehingga pembaca dapat menikmati sajian buku ini dengan santai namun sarat makna. Tak salah jika buku ini mempunyai segmentasi kepada para pembaca yang aktif di dunia dakwah kampus.

Meski penulis berasal dari kampus yang sama, namun pembahasan dalam buku ini tidak menutup kemungkinan untuk dinikmati seluruh aktivis mahasiswa di seluruh kampus di Indonesia. Hal ini terkandung secara tersirat dari cover buku yang menggambarkan Indonesia dari Sabang hingga ke Merauke.

Setelah membaca Serial Dakwah Kampus, pembaca dapat menemukan bahwasanya buku ini disusun atas dasar kerinduan penulis untuk menjadi bagian dari kesuksesan dakwah kampus. Dan kerinduan itu akan terus tersemai oleh siapapun yang membacanya. Hingga pada akhirnya nanti, cita-cita tertinggi dari dakwah kampus pun bisa terejawantahkan oleh para ADK yang terus-menerus memperbaiki dirinya sendiri juga orang-orang di sekitarnya.

Secara keseluruhan, isi yang terkandung dalam buku Serial Dakwah Kampus ini layak untuk dimiliki oleh seluruh aktivis dakwah kampus. Selain pembahasan buku ini yang menarik dan menggugah semangat pembacanya, penggunaan bahasa yang digunakan oleh penulis pun cukup mudah untuk dipahami.

Redaktur: Deasy Lyna Tsuraya

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Mahasiswa tingkat akhir di Universitas Sriwijaya. Pernah menjadi Ketua Umum Dewan Perwakilan Mahasiswa Unsri 2011-2012 dan sedang proses menyelesaiankan studi.

Lihat Juga

Ada Dakwah di Dalam Film End Game?

Figure
Organization