Topic
Home / Berita / Nasional / Lolos Dramatis ke Final ISL, Personel Persib Menangis dan Sujud Berjamaah

Lolos Dramatis ke Final ISL, Personel Persib Menangis dan Sujud Berjamaah

Selebrasi pemain Persib udah membobol gawang lawan.  (http://zonabola.com/)
Selebrasi pemain Persib udah membobol gawang lawan. (http://zonabola.com/)

dakwatuna.com – Palembang  Persib Bandung akhirnya melenggang ke final Indonesia Super League (ISL) 2014 usai menyingkirkan Arema Cronus 3-1 di babak semifinal di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Selasa (4/11/14) .melalui sebuah pertandingan dramatis.

Sempat tertinggal pada menit awal babak ke-2, kekalahan terus membayangi Persib hinggal menit ke-80. Akhirnya Persib mampu memaksa Arema bermain melalui perpanjangan waktu setelah gol penyama kedudukan yang dilesakkan oleh bek Vladimir Vujović pada menit ke-89. Bahkan pada babak perpanjangan waktu Persib berhasil menambah dua gol kemenangan melalui Atep dan Makan Kounate.

Begitu peluit panjang ditiupkan wasit Hadri Kristanto, kebahagiaan para personil Persib pecah. Antar anggota tim saling berpelukan kemudian melakukan sujud syukur berjamaah untuk merayakan keberhasilan mereka melenggang ke partai puncak.

Tidak sedikit air mata yang keluar dari manajer tim, pelatih, official tim, juga para pemain. Air mata kebahagiaan dan haru karena mereka berhasil masuk ke babak final dan selangkah lagi merengkuh gelar juara yang sudah 19 tahun alpa dari Kota Kembang.

Kapten tim Persib, Firman Utina, pun terlihat larut dalam kebahagiaan dan berurai air mata. “Keberhasilan ini karena kerja keras kami di latihan dan di lapangan. Walaupun tim kami pas-pasan jumlahnya, tapi kami tim yang punya kemauan untuk jadi juara,” kata Indra. (ROL/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

Sujud Syukur Pesepak Bola Mesut Ozil Dulang Apresiasi Jutaan Orang

Figure
Organization