Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Berita Meninggalnya Lelaki dalam Kondisi Sujud di Masjid Nabawi Tidak Benar

Berita Meninggalnya Lelaki dalam Kondisi Sujud di Masjid Nabawi Tidak Benar

Foto lelaki yang diberitakan meninggal di Masjid Nabawi Senin (27/10/2014). (islammemo)
Foto lelaki yang diberitakan meninggal di Masjid Nabawi Senin (27/10/2014). (islammemo)

dakwatuna.com – Makkah. Beberapa hari yang lalu media diramaikan dengan berita meninggalnya seorang laki-laki dalam kondisi sujud di Masjid Nabawi. Tidak hanya di berbagai negara Arab, umat Islam turut mengikuti dan tertarik dengan berita tersebut. Dakwatuna.com juga turut memberitakannya pada hari Senin (27/10/2014) yang lalu.

Ternyata kejadiannya tidak sama dengan yang diberitakan. Orang yang diberitakan meninggal itu ternyata saat ini masih hidup dan telah pulang ke keluarganya setelah dirawat di rumah sakit Ajyad di Makkah. Kejadiannya pun bukan di Masjid Nabawi di Al-Madinah Al-Munawarah, tapi di Masjidil Haram Makkah Al-Mukaramah.

Seperti dilansir Sabq.org, komandan kepolisian khusus Masjidil Haram, Yahya Musa’id Az-Zahrani, menjelaskan kejadian yang sebenarnya. Menurut Az-Zahrani, orang yang terlihat dalam foto yang banyak tersebar itu adalah seorang laki-laki dari Kuwait yang menderita penyakit epilepsi.

Pada hari Ahad dini hari, penyakit orang tersebut kambuh di lantai pertama bagian perluasan Masjidil Haram. Kepolisian mendapatinya, lalu memberikan pertolongan pertama. Keluarganya pun telah dikabari dan segera datang ke lokasi kejadian. Saat ini kondisinya sudah membaik dan kembali ke keluarganya. (dakwatuna/msa/hdn)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Seminar Nasional Kemasjidan, Masjid di Era Milenial

Figure
Organization