dakwatuna.com – Baghdad. Asosiasi Ulama Irak (AMSI) menyatakan bahwa kebijakan politik pemerintah Iran, yang mengintervensi politik Irak dan menyebabkan ribuan orang tak bersalah menjadi korban, hanya akan membawa kerugian strategis kepada Iran sendiri, baik di dalam negeri maupun kawasan Timur Tengah.
Pernyataan itu disampaikan dalam situs resmi AMSI, Ahad (24/8/2014) yang lalu. Bahkan para ulama itu juga menyebutkan bahwa sama sekali tidak ada hubungan antara pemerintah Iran dengan ajaran Islam, walaupun mereka menyebutnya dengan negara Islam. Bahkan Iran adalah tetangga yang buruk bagi Irak.
Para ulama mendasarkan alasan sikap itu pada kesaksian rakyat Kurdi bahwa saat ini sebanyak 1500 tentara Iran sudah berada di Kurdistan. Mereka bergabung dengan pasukan Kurdistan (Peshmarga) dan pasukan Amerika Serikat, menyerang kota Jalawla provisi Dilaya, dengan dalih memerangi organisasi Negara Islam di Irak dan Syam (ISIS). Intervensi ini, menurut para ulama, sudah bisa masuk dalam kategori penjajahan. (msa/dakwatuna)
Redaktur: M Sofwan
Beri Nilai: