Topic
Home / Berita / Daerah / Educational Tour, Yatim PKPU Kunjungi Tempat Bersejarah

Educational Tour, Yatim PKPU Kunjungi Tempat Bersejarah

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Anak yatim OKP-PKPU Aceh bersama para pembimbingnya mengunjungi beberapa tempat bersejarah yang ada di Banda Aceh dan Aceh Besar pada Minggu (22/6).  (Dewi/pkpu)
Anak yatim OKP-PKPU Aceh bersama para pembimbingnya mengunjungi beberapa tempat bersejarah yang ada di Banda Aceh dan Aceh Besar pada Minggu (22/6). (Dewi/pkpu)

dakwatuna.com – Aceh. Sekitar 39 anak yatim OKP-PKPU Aceh bersama para pembimbingnya mengunjungi beberapa tempat bersejarah yang ada di Banda Aceh dan Aceh Besar pada Minggu (22/6). Diantaranya yaitu Rumoeh Aceh, Museum Aceh, Makam Sultan Iskandar Muda, Museum Tsunami, dan ditutup dengan kunjungan ke PLTD Apung.

Kegiatan yang diberi nama Educational Tour ini merupakan kegiatan yang dilakukan setiap tahun dengan tujuan agar mengajak anak – anak yatim untuk lebih mengenal lingkungan, alam, budaya atau peninggalan sejarah yang terdapat di kota Banda Aceh dan Aceh Besar. Juga agar mereka dapat menyaksikan dan belajar langsung dengan lebih dekat.

“Biasanya anak – anak mendapat ilmu pengetahuan di sekolah saja, akan tetapi itu bukanlah hal yang cukup buat mereka. Karena di luar sana mereka juga ditantang untuk mengetahui hal – hal yang lain, seperti bukti peninggalan sejarah, serta mentadabburi alam sehingga ilmu mereka dapat lebih luas dan bermanfaat”, ujar Zuhri Efendi, penanggung jawab bidang Pendidikan Yatim OKP-PKPU.

Keceriaan tampak dari raut wajah anak-anak yatim saat mereka melakukan perjalanan tersebut. Salah satunya Zahwan, ia merasa sangat senang di ajak ke tempat – tempat bersejarah. “Saya merasa senang dan saya merasa ilmu saya semakin bertambah”, tuturnya seraya tersenyum. (Dewi Agustina/PKPU/sbb/dakwatuna)

 

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...
Berusaha Menjadi Berarti dan Memberi Arti

Lihat Juga

Doa Terbaik untuk Ayahanda Harvino, Co-pilot Pesawat Lion Air dan Ayah bagi 10 Anak Yatim

Figure
Organization