Topic
Home / Berita / Silaturahim / (Foto) FSLDK se-Aceh Utara dan Lhokseumawe Sambut Ramadhan dengan Menyalurkan Bantuan Sembako

(Foto) FSLDK se-Aceh Utara dan Lhokseumawe Sambut Ramadhan dengan Menyalurkan Bantuan Sembako

dakwatuna.com – Aceh Utara. Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus (FSLDK) se-Aceh Utara dan Lhokseumawe menyerahkan bantuan sembako dan mengadakan bakti sosial di Dayah Darul Falah, Nisam, Aceh Utara pada hari Ahad (15/6/2014).

Acara ini diselenggarakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1435 H. Rangkaian acara ini dimulai dengan penggalangan dana dari seluruh civitas akademika masing-masing kampus dan seluruh masyarakat kota Lhokseumawe pada hari Senin (9/6/2014) hingga Sabtu (14/6/2014). Dana yang terkumpul dari hasil penggalangan ini berjumlah 4.882.000 rupiah.

FSLDK se-Aceh Utara dan Lhokseumawe sendiri terdiri dari LDK Al-Kautsar Unimal, LDK Fordima Politeknik Negeri Lhokseumawe, LDK Al-Furqon STAIN Malikussaleh, dan LDK Formada Universitas Al-Muslim Bireuen.

Pimpinan Dayah Darul Falah, Nisam yaitu Tgk. H. Kamaluddin Harun sangat berterima kasih atas terselenggaranya acara ini. Menurutnya, acara ini sangat membantu untuk menghibur santriwan/i yang berjumlah 40 orang di dayah tersebut.

“Acara ini sangat membantu kami, mengingat sejak terjadi kebakaran yang menghanguskan 3 ruang kamar asrama santri putra, belum ada bantuan yang datang ke dayah ini,” tukasnya. (EAA/dakwatuna/hdn)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Sambut Ramadhan dengan Belajar Quran Bersama BisaQuran

Figure
Organization