Topic
Home / Berita / Nasional / PKPU Turut Majukan Indonesia Dengan Program 1000 Sarjana

PKPU Turut Majukan Indonesia Dengan Program 1000 Sarjana

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Program Beastudi  merupakan program pemberian beasiwa, pembinaan, dan pelatihan bagi 1000 mahasiswa yang kurang mampu.  (apn/pkpu)
Program Beastudi merupakan program pemberian beasiwa, pembinaan, dan pelatihan bagi 1000 mahasiswa yang kurang mampu. (apn/pkpu)

dakwatuna.com – Jakarta.   “Pendidikan adalah senjata paling mematikan, karena dengan itu Anda dapat mengubah dunia” (Nelson Mandela)

Pendidikan merupakan hak dasar yang melekat pada setiap warga negara. Hal ini dikuatkan dalam UU Sisdiknas No. 20 pasal 5 tahun 2013, “Setiap warga negara mempunyai hak yang sama untuk memperoleh pendidikan yang bermutu”. Keterjaminan pendidikan menunjukkan bahwa pendidikan memainkan peranan yang sangat penting dalam memajukan sumber daya manusia. Melalui SDM yang berpendidikan, diharapkan nantinya dapat membawa suatu bangsa kearah yang lebih baik.

Pentingnya pendidikan menunjukkan perlu adanya perhatian lebih pada bidang ini. Namun sangat disayangkan, perhatian pada peningkatan pendidikan masih sangat kurang. Angka Prestasi Kasar (AKP) tahun 2013 hanya sekitar 29.9 %. Ini menunjukkan bahwa hanya sekitar 30% anak Indonesia usia 19 sampai 23 tahun yang mengenyam bangku kuliah (Kemendiknas). Selebihnya 70 % tidak melanjutkan studinya.

Banyak faktor yang menyebabkan rendahnya angka pendidikan, salah satunya adalah karena masalah ekonomi. Masih mahalnya biaya pendidikan tinggi mengakibatkan banyak anak Indonesia yang memutuskan untuk tidak melanjutkan pendidikannya. Hal ini tentu sangat disayangkan jika terjadi pada seorang anak yang memiliki kemampuan namun kurang secara ekonomi.

PKPU sebagai lembaga kemanusiaan, memahami arti penting pendidikan. Oleh karena itu, PKPU memiliki  beragam program dalam bidang pendidikan salah satunya yaitu program Beastudi MUDA (Mahasiswa Unggul Indonesia). Dengan target, “1000 Sarjana Pasti Bisa!”

Program Beasiswa MUDA PKPU memiliki visi membentuk pemimpin masa depanyang unggul dalam berbagai aspek, yakni aspek kecerdasan sosial, kokoh spiritual dan kebermanfaatan sosial. Para peserta program akan diberi peningkatan kemampuan dan pembinaan di ketiga unsur di atas melalui kegiatan mentoring, pelatihan soft skill, kunjungan tokoh, dan pengamalan keilmuan masing-masing melalui kegiatan sosial kemasyarakatan.

“Manusia merdeka tujuan pendidikan. Merdeka baik secara fisik, mental dan kerohanian.” (Ki Hajar Dewantara)

Program ini merupakan program pemberian beasiwa, pembinaan, dan pelatihan bagi 1000 mahasiswa yang kurang mampu. Dengan adanya program beasiswa ini, diharapkan PKPU dapat turut serta ambil bagian meningkatkan sumber daya manusia melalui pendidikan, untuk memajukan bangsa Indonesia.(apn/kis/pkpu/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Sinabung Meletus, PKPU Human Initiative Terjunkan Tim Rescue

Figure
Organization