Aher: Almarhum Asep Sunandar Seniman Besar yang Agamis

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan Istri saat menjenguk Dalang Asep Sunandar di Rumah Sakit – ahermediacenter.com

dakwatuna.com – Bandung. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafatnya dalang populer almarhum H Asep Sunandar Sunarya, sosok Asep yang dikenal sebagai seniman besar dan agamis.

“Almarhum ialah seniman yang di samping menyuarakan seni keindahan juga menyuarakan agama, menyuarakan kebaikan dan kebenaran,” kata Ahmad Heryawan dalam siaran persnya, Minggu.

Ia mengatakan, selama setahun penuh di tahun 2012 dirinya membuat program Gubernur Saba Lembur yang didalamnya melibatkan Asep Sunandar Sunarya.

“Dari sanalah kami bertemu dengan ribuan masyarakat, menyapa masyarakat, dan melakukan sosialisasi pembangunan,” kata dia.

Menurut dia, kabar meninggalnya maestro Dalang Jawa Barat ini membuat dirinya merasa kehilangan dan menyampaikan duka cita yang mendalam.

Asep Sunandar Sunarya meninggal pada Senin, 31 Maret 2014 di RS Al-Ihsan Baleendah Kab Bandung pada pukul 14.40 WIB.

“Sangat luar biasa kenangan saya dengan beliau. Saya merasa sangat kehilangan, tapi itulah kehendak Allah kehendak Yang Maha Kuasa. Mudah-mudahan keluarganya diberi ketabahan dan kesabaran,” katanya.

Atas nama Pemerintah Provinsi Jawa Barat, kata Heryawan, dirinya mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya H. Asep Sunandar Sunarya, dalang paling terkenal di Jawa Barat ini.

Ia berharap di masa depan akan hadir dalang-dalang sehebat almarhum yang pemahaman seni dan pemahaman agamanya tinggi. “Karena tentu saja masyarakat Jabar sangat merasa kehilangan seniman besar yang agamis,” katanya.

Tradisi menonton wayang sudah melekat pada diri Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dari kecil.

Meski begitu, Ahmad Heryawan belum kenal dekat dengan para dalang populer, termasuk dengan dalang H Asep Sunandar Sunarya kecuali ketika menjadi Gubernur Jabar. (ROL/sbb/dakwatuna)

 

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.
Konten Terkait
Disqus Comments Loading...