Topic
Home / Berita / Internasional / Afrika / Karena Larang Homoseks, Eropa Hentikan Bantuan ke Uganda

Karena Larang Homoseks, Eropa Hentikan Bantuan ke Uganda

Uganda (operationworld.org)
Uganda (operationworld.org)

dakwatuna.com – Lilongwe. Pemerintah Uganda akhirnya melarang perbuatan homoseks di negaranya, setelah santer tuntutan beberapa pihak untuk diadakan referendum khusus untuk menentukan boleh-tidaknya homoseks. Keputusan melarang ini bukan berarti tanpa konsekwensi, karena Eropa langsung menghentikan jutaan Dollar bantuannya gara-gara pelarangan ini.

Namun demikian, pemerintah menyatakan tetap akan memegang keputusannya. Sikap kuat pemerintah ada setelah seluruh elemen Muslim di Uganda mendukung pelarangan tersebut. Menteri Moral Uganda menyatakan, “Pemerintah tidak akan mundur dari keputusan ini. Kami tidak malu untuk membersihkan Uganda dari homoseks. Kami tidak butuh bantuan Barat.”

Di antara negara Eropa yang secara resmi menghentikan bantuannya adalah Belanda, Denmark, dan Norwegia. Selain Eropa, Amerika juga mengecam keras pelarangan homoseks di Uganda ini. Menurut Amerika, hal itu seperti penindasan atas bangsa Yahudi di tahun 30 an. Selain itu, Bank Dunia juga menghentikan bantuan dalam sektor kesehatan di Uganda. (msa/dakwatuna/alukah)

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Muhammad Jadi Nama Paling Populer di Berlin dan Sejumlah Kota di Eropa

Figure
Organization