Topic
Home / Berita / Daerah / Jamkrindo – PKPU Bagikan Family Kits Bagi Korban Banjir di Tangerang

Jamkrindo – PKPU Bagikan Family Kits Bagi Korban Banjir di Tangerang

Pembagian Family Kits Bagi Korban Banjir di Tangerang. kerjasama PKPU dengan Jamkrindo, Senin (3/2) (Foto: pkpu)
Pembagian Family Kits Bagi Korban Banjir di Tangerang. kerjasama PKPU dengan Jamkrindo, Senin (3/2) (Foto: pkpu)

dakwatuna.com – Jakarta. Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo)  bersama Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU),  mendistribusikan family kits bagi  warga terdampak banjir di tiga lokasi di wilayah kabupaten Tangerang, Senin (3/2/2014).

Jumlah bantuan logistik sebanyak 200 paket, yang berisi bahan makanan dan keperluan bayi yang dibagikan ke warga RW 04 Desa Kedung Kecamatan  Gunung Kaler, RW 03 Desa Pasir Bolang, kecamatan Tiga Raksa dan RW 09 Perumahan Mustika, Desa Pasir Nangka, Tiga Raksa.

“Aksi hari ini merupakan aksi ke tiga tim PKPU bekerjasama dengan Jamkrindo cabang Jakarta, dua aksi sebelumnya sudah dilaksanakan di desa Kedung, desa Bolang dan hari ini merupakan aksi terakhir distribusi logistik di Desa Mustika.” ujar Yunus, selaku koordinator distribusi bantuan, Senin (3/2/2014).

Sebelumnya, Jumat (24/1/2014),  Jamkrindo cabang Jakarta bersama PKPU sudah melayani warga dalam aksi pengobatan gratis bagi warga terdampak banjir di wilayah Tiga Raksa, Tangerang.

Selain itu, kegiatan pelayanan kesehatan gratis juga sudah dilakukan untuk para warga yang terdampak banjir.

“Hingga hari ini, sebanyak 400 penerima manfaat terlayani dalam aksi distribusi logistik dan pelayanan kesehatan di Kabupaten Tangerang,” katanya.

Legiman salah seorang warga di daerah Tiga Raksa mewakili  warga RW 09, blok D perumahan Mustika mengucapkan  terima kasih untuk teman-teman PKPU dan pihak donatur yang telah berempati kepada warga, terima kasih atas segala bantuan dan perhatiannya. (ER/PKPU/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

PKPU HI Serahkan Bantuan Makanan Untuk Korban Banjir Solok

Figure
Organization