Topic
Home / Berita / Nasional / RZ Salurkan Makanan dan Logistik Ke Wasior

RZ Salurkan Makanan dan Logistik Ke Wasior

RZ Salurkan Makanan dan Logistik Ke Wasiordakwatuna.com – Bandung. Hari ini, Rabu (20/11), RZ menyalurkan makanan dan logistik ke lokasi banjir bandang di Kampung Kabouw, Distrik Wondiboi, Wasior, Papua Barat. Tim relawan dipimpin langsung oleh Hery Suprayitno, Branch Manager Jayapura.

“Kami menyalurkan bantuan para donatur berupa 500 kg beras, 300 paket makanan bayi, 500 pcs popok bayi, 500 pcs sabun mandi, dan 600 pcs pembalut wanita. Berdasarkan hasil assessment, saat ini warga Wasior kekurangan makanan,” ujar koordinator relawan RZ nasional, Herlan Wilandarian Syah, Selasa (18/11).

Di lokasi, Hery dibantu oleh tiga orang relawan lokal dari Manokwari. “Relawan lokal ini yang mendampingi Hery ke lokasi serta membantu teknis di lapangan. Kami berada di lokasi pengungsi banjir bandang selama dua hari,” jelas Hery.

Hingga saat ini para pengungsi masih memerlukan bantuan pangan dan logistik lainnya. CEO RZ, Nur Efendi menyatakan bahwa RZ siap menyalurkan donasi para donatur yang bersimpati pada tragedi bencana banjir bandang ini.

“Alhamdulillah dengan kepercayaan para donatur RZ dapat mengirim bantuan dan relawan ke Wasior. Pada hakikatnya kemanusiaan itu tidak terbatas oleh wilayah ataupun kepercayaan. Dimana pun ada tragedi bencana kita semua harus siap secara fisik, mental dan spiritual untuk membantu,” ungkap Efendi. (rz/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

PKPU HI Serahkan Bantuan Makanan Untuk Korban Banjir Solok

Figure
Organization