Topic
Home / Berita / Internasional / Afrika / Para Penentang Kudeta Alami Keracunan Massal di Penjara

Para Penentang Kudeta Alami Keracunan Massal di Penjara

ilustrasi
ilustrasi

dakwatuna.com – Kairo. Seorang aktivis HAM, Muhammad Abul Azam, hari ini Ahad (27/10/2013), menyatakan telah terjadi keracunan massal pada para tahanan di penjara Kamp Abu Salim, di Bani Suwaif.

Tokoh yang termasuk pendiri gerakan Lawyer Anti Kudeta ini mengabarkan bahwa keracunan tersebut terjadi setelah pihak penjara memberikan makanan yang ternyata mengandung racun, atau sengaja dicampur racun.

Abul Azam meminta lembaga-lembaga HAM untuk segera melakukan intervensi dan menyelidiki bagaimana sebenarnya perlakuan yang diterima para tahanan penentang kudeta itu di penjara. Karena saat ini banyak sekali berita yang mengabarkan bahwa perlakuan terhadap mereka tidak manusiawi. (msa/dakwatuna/egyptwindow)

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

PBB: Kematian Mursi Harus Diselidiki Secara Independen

Figure
Organization