Topic
Home / Berita / Silaturahim / Sekolah Guru Indonesia (SGI) Angkatan IV Mengadakan Pelatihan PTK

Sekolah Guru Indonesia (SGI) Angkatan IV Mengadakan Pelatihan PTK

SGIdakwatuna.com – Belitung.  Sekolah Guru Indonesia (SGI) angkatan IV Dompet Dhuafa mengadakan pelatihan PTK di SDN 2 BADAU, Kabupaten Belitung pada 17-18 September 2013. Kegiatan ini sudah dua kali diadakan oleh teman-teman SGI di kepulauan Bangka belitung tepatnya di Kabupaten Belitung.

Tingginya permintaan dari pihak UPTD Kabupaten Belitung terhadap Penelitian Tindakan Kelas memberikan peluang kepada teman-teman SGI agar bisa berbagi dengan guru yang ada di daerah Bangka Belitung ini. Berbagi dan mencoba menginspirasi untuk para guru.

Pemateri yang mengisi pelatihan pada saat itu adalah Jayanti guru SGI yang ditempatkan di desa Membalong dan Farida guru SGI yang ditempatkan di dusun Aik Asam.

Menurut Farida SGI 4 dan salah satu pemateri pada pelatihan tersebut, banyaknya permintaan dari Dinas Pendidikan di Kabupaten Belitung untuk diadakan Penelitian Tindakan Kelas ini memberikan pengaruh kepada teman-teman SGI agar selalu siap kapanpun itu, pada saat UPTD yang berada di Belitung ini meminta kami memberikan materi PTK.

PTK ini sangat diperlukan oleh guru-guru sebagai syarat mendapatkan sertifikasi dari Dinas Pendidikan Pusat dan alhamdulillah antusias guru-guru yang mengikuti pelatihan sangat tinggi. Sudah dua kali mengadakan Penelitian Tindakan Kelas dan selalu berjumlah 40-50 orang, alhamdulillah tidak pernah kurang. Dan saat ini kami menunggu dari beberapa Kecamatan lainnya memberikan info pelaksanaan pelatihan didaerahnya. Karena tidak bisanya diadakan dalam lingkup kabupaten diakibatkan banyaknya sekolah di tingkat kabupaten dan jauhnya jarak yang menyebabkan Penelitian Tindakan Kelas ini harus diadakan dalam lingkup kecamatan.

Sebenarnya para  guru sudah terbiasa untuk melaksanakan PTK, tapi kepercayaan diri untuk melakukannya masih sangat kurang dan adanya rasa malas juga mempengaruhi melaksanakan PTK. Saya berharap kepada para guru yang mengikuti Pelatihan Tindakan Kelas yang kami adakan ini semoga  setelah ini menjadi pekerjaan yang ringan dalam menyelesaikan PTK, tidak perlu takut salah ataupun ragu. Hilangkan pikiran bahwa melaksanakan PTK itu SULIT..tidak sama sekali !.

PTK itu sama seperti kita mengajar di kelas, bedanya adalah adanya Observer dan administrasi yang lebih rinci sebagai bukti kita telah melaksanakan sebuah penelitian dan kali ini penelitiannya dalam lingkup kelas. PTK oke, Guru Oye….!. semangat terus buat para guru karena PTK adalah awal penelitian dengan pengajaran yang kita persembahkan dengan RPP, metode, model, alat peraga ataupun media yang terbaik.

Guru yang baik adalah guru yang merelakan dirinya agar peserta didiknya menjadi paham dan cinta dengan mata pelajaran yang sebelumnya dia tidak sukai dan menjadi rajin dan bersemangat untuk datang ke sekolah dengan wajah yang gembira. Begitu juga dengan guru harus punya semangat lebih, terlebih lagi dalam menyelesaikan PTK agar peserta didiknya menjadi semangat yang datangnya dari guru yang mengajar dan mendidiknya di sekolah.

Acara PTK di Badau ini dibuka oleh Ketua UPTD dan K3S Badau. Pembukaan oleh UPTD merupakan awal membuka Pelatihan Tindakan Kelas. Dua hari acara ini berlangsung dan membahas PTK dari bab 1 sampai dengan bab 5. Para guru yang menjadi peserta sangat antusias dan harus rela mengorbankan jam mengajarnya di sekolah demi menimba ilmu mengenai PTK lebih dalam lagi. Antusias pun terlihat dari banyaknya pertanyaan dari para peserta.

Acara di tutup dengan sesi kuis yang diberikan oleh MC yaitu Nur Insani As-Shabir, Umpan balik dari peserta dan penutup dari K3S Badau yang sekaligus menutup acara PTK yang berlangsung selama 2 hari itu. Dan sebelum pulang peserta dan guru-guru SGI melakukan foto bersama sebagai dokumentasi acara PTK di Badau. (frd/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Program Polisi Pi Ajar Sekolah, Pengabdian Polisi Jadi Guru SD dan TK

Figure
Organization