Topic
Home / Berita / Internasional / Mahmud Abbas Tetapkan Perubahan Negara Palestina

Mahmud Abbas Tetapkan Perubahan Negara Palestina

Mahmud Abbas (inet)
Mahmud Abbas (inet)

Dakwatuna.com – Gaza :: Pemimpin Otoritas Nasional Palestina (Palestinian National Authority/PNA), Mahmud Abbas menandatangani dekrit untuk mengubah PNA menjadi “Negara Palestina” pada Sabtu (5/1) waktu setempat, demikian laporan kantor berita resmi WAFA.

Dekrit itu menyebut perubahan nama PNA menjadi “Negara Palestina” akan dilakukan di semua dokumen resmi, pada stempel dan tanda seluruh lembaga pemerintah. Perubahan itu juga akan ditampilkan pada lambang Palestina, terang WAFA.

Abas juga mengatakan dia mengubah jabatannya menjadi Presiden Negara Palestina. Stempel pos, medali, surat perintah dan kepala surat pemerintah Palestina juga akan disesuaikan dengan perubahan nama baru itu.

Penerbitan dekrit tersebut merupakan langkah konkret pertama pemimpin Palestina setelah Majelis Umum PBB menetapkan Otoritas Palestina sebagai negara pengamat, bukan anggota pada November 2012. (dkw/antara)

Redaktur: Samin Barkah, Lc. M.E

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

(Foto) Indahnya Masjid Moskow yang Baru Diresmikan Vladimir Putin Bersama Erdogan

Figure
Organization