Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Fatah Sambut Undangan, Akan Hadiri Milad Hamas di Jalur Gaza

Fatah Sambut Undangan, Akan Hadiri Milad Hamas di Jalur Gaza

Lambang Fatah dan Hamas (knrp)
Lambang Fatah dan Hamas. (knrp)

dakwatuna.com – Fatah menyambut undangan Hamas untuk ikut merayakan hari jadi Hamas ke-25 yang akan digelar di Jalur Gaza, Sabtu (8/2).

Pemimpin senior Fatah Yahya Rabah menyatakan bahwa Hamas secara resmi menyampaikan undangan tersebut, dan para pemimpin Fatah akan hadir untuk merayakannya, “bersama saudara-saudara kami di Hamas,” ujar Yahya.

Kesediaan Fatah menjadi sinyal positif bagi rekonsiliasi Fatah-Hamas yang hingga kini terus diupayakan. Menurut Rabah, Fatah sedang menunggu instruksi Presiden Mahmoud Abbas–yang juga pemimpin Fatah–untuk melakukan pertemuan dengan seluruh faksi di Palestina guna mencapai finalisasi rekonsiliasi.

“Rekonsiliasi yang riil terwujud dengan adanya kesatuan nasional, bukan resolusi-resolusi antar pemerintahan,” tukas Rabah.

Fatah-Hamas kembali menghidupkan upaya rekonsiliasi pascaserangan Israel selama delapan hari ke Gaza akhir November lalu. Upaya rekonsiliasi itu menemui jalan buntu sejak penandantangan kesepakatan rekonsiliasi di Kairo, Mesir pada bulan Mei 2011.

Namun setelah gencatan senjata Israel-Hamas di Gaza pada 21 November kemarin, Fatah-Hamas mencoba kembali ke meja perundingan dan sepakat untuk membebaskan tawanan yang ada di pihak masing-masing. Anggota Fatah yang keluar dari Gaza sejak perpecahan pemerintahan di Palestina tahun 2007,  kini mulai kembali ke Gaza.

Sinyal positif rekonsiliasi kedua faksi Palestina itu terlihat saat Abbas mengucapkan selamat atas kemenangan Hamas melawan agresi brutal Israel di Gaza, dan Hamas menyampaikan dukungannya atas langkah Abbas di PBB. (aisyah/mn/knrp)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (1 votes, average: 10.00 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Sabyan Kampanye Pembangunan Klinik THT di Palestina

Figure
Organization