Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Ratusan Siswa di Solo Berdoa untuk Palestina

Ratusan Siswa di Solo Berdoa untuk Palestina

Siswa di Solo gelar doa bersama untuk Palestina. (Fajar Sodiq/VIVAnews)

dakwatuna.com – Ratusan siswa SMA di Solo melakukan doa bersama untuk kedamaian di Jalur Gaza pada Selasa (20/11/2012). Para siswa tingkat SD hingga SMA Yayasan Pendidikan Islam Diponegoro, Surakarta ini berkumpul di aula sekolah dan berdoa dengan khusyuk.

Setelah berdoa, mereka pun membentangkan poster-poster dan bendera Palestina sebagai ungkapan solidaritas kemanusiaan bagi warga yang terlibat perang. Salah satu siswa kelas IX, Fatimah Sania, mengatakan tidak bisa membayangkan bagaimana anak-anak seumuran dia yang terpaksa tidak bisa bersekolah dan hidup dalam kekhawatiran.

“Sungguh sulit saya membayangkan bagaimana mereka tidak bisa bersekolah lagi dan hidup normal layaknya anak-anak di Indonesia,” katanya. Mereka berharap perdamaian segera terwujud di jalur Gaza, Palestina.

Perseteruan antara Israel melawan Hamas, menurut Fatimah, hanya membuat sengsara warga tak berdosa, terutama anak-anak dan kaum perempuan. Beberapa siswa pun menyerukan perdamaian dengan membacakan sebuah puisi untuk para korban perang.

Suasana menjadi haru saat pihak sekolah memutarkan slide yang menceritakan penderitaan korban warga Palestina akibat perang. Beberapa siswa pun tampak menitikan air mata. (Farid Assifa/KCM)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Doa dan Munajat untuk Keselamatan Dalam Menghadapi Pandemi COVID-19

Figure
Organization