Topic
Home / Berita / Nasional / DPR Minta Agar Pelayanan Kesehatan Haji Ditingkatkan

DPR Minta Agar Pelayanan Kesehatan Haji Ditingkatkan

Herlini Amran. (ist)

dakwatuna.com – Jakarta. Anggota Komisi IX DPR Herlini Amran mendesak Kementrian Kesehatan RI (Kemenkes) untuk terus meningkatkan survailans dan monitoring Pelayanan kesehatan haji 2012 untuk meminimalisir kasus penyakit dan angka kematian yang terus meningkat tiap tahunnya.

“Pemerintah harus terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada calon jamaah haji sebelum maupun ketika pelaksanaan haji dalam upaya meminimalisir banyaknya jamaah penderita penyakit dan peningkatan angka kematian tiap tahunnya,” kata Anggota DPR RI Komisi Kesehatan di Komplek DPR, Selasa (11/09).

Berdasarkan data dari Data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat), Pada tahun 2011 terdapat jemaah yang wafat sebanyak 518 orang. Sedangkan Pada tahun 2010 tercatat bahwa angka kematian pada musim haji tercatat 362 jamaah yang wafat dan pada tahun 2009 jumlah jamaah yang wafat tercatat 363 orang.

Peningkatan angka kematian pada jamaah haji dari tahun ke tahun tersebut harus menjadi pelajaran bagi pejabat yang bertugas melakukan pelayanan kesehatan pada jamaah haji. Herlini juga berharap, “Pelaksanaan program pembinaan kesehatan selama enam bulan sebelum berangkat haji sebagai dilaksanakan dengan maksimal karena sangat penting dilakukan.

Legislator Partai Keadilan Sejahtera itu berharap pemerintah harus melakukan perbaikan pelayanan kepada jamaah haji tahun ini dalam rangka meminimalisir angka kematian dan kasus penyakit pada jamaah haji apa lagi tahun ini calon jamaah haji lansia yang lebih mendapatkan prioritas berangkat mulai dari usia 97 tahun hingga 116 tahun.

Hal ini juga sejalan dengan Undang undang No. 13 Tahun 2008 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji: Bahwa Pemerintah Indonesia wajib memberikan pembinaan, pelayanan, dan perlindungan yang sebaik-baiknya kepada jemaah haji melalui sistem dan manajemen penyelenggaraan yang terpadu.

Anggota DPR asal Dapil Kepuluan Riau ini juga mendesak Pemerintah lebih menggencarkan lagi sosialisasi kesehatan haji kepada jamaah haji dan meningkatkan pelayanan kesehatan haji baik di tanah air maupun Arab Saudi. (ist)

Redaktur: Samin Barkah, Lc. M.E

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Zakat Sebagai Solusi Masa Depan BPJS Kesehatan

Figure
Organization