Topic
Home / Keluarga (halaman 10)

Keluarga

Mengenali Predator Anak

Sebagai orang tua, kita harus memperhatikan keselamatan anak dari kejahatan seksual. Kita harus selalu waspada dan hati-hati sekali dari siapa saja yang bermain atau orang yang berada di sekitar anak kita termasuk keluarga dekat sendiri. Orang tua tidak bisa begitu saja menyerahkan pengasuhan anaknya pada orang lain. Orang tua harus dapat memastikan pergaulan dan lingkungan bermain anaknya. Sebab tidak jarang korban kejahatan predator justru terjadi di lingkungan bermain anak-anak kita.

Baca selengkapnya »

Wahai Para Istri, Jaga Harta Suami Maka Surga Bagimu

Menjaga harta yang diberikan seorang suami dengan cara menggunakannya dengan baik dan benar sudah merupakan sebuah ketaatan seorang istri kepada suaminya. Imbalannya tiket menuju surga Allah SWT. Menjaga harta suami bukan dilihat dari banyak atau sedikitnya harta yang diberikan. Walaupun nilai harta itu sedikit, apabila nafkah itu digunakan untuk keperluan prioritas sama halnya dengan memelihara nafkah suami dengan baik. Apa pun itu pemberian suami harus dijaga. Apabila kurang, diupayakan untuk dicukupkan. Dan apabila lebih, dijaga dengan menabung untuk keperluan berikutnya.

Baca selengkapnya »

Pentingnya Kecerdasan Emosional Ditanamkan Sejak Dini

Pendidikan karakter tentu harus ditanamkan oleh orangtua dan sekolah sebagai lembaga formal merupakan sarana dalam rangka pencapaian tujuan pendidikan tersebut melalui sekolah. Tentunya kerjasama orangtua dirumah dan guru sangatlah penting dalam hal ini agar tidak lagi terjadi hal-hal yang sangat tidak pantas dilakukan oeh masayarakt Indonesia terutama anak-anak yang merupakan generasi penerus bangsa.

Baca selengkapnya »

Suami Bekerja, Istri Berdoa

Ilustrasi. (Foto: islam-today.ru)

Ala kulli hal, suami dan istri adalah dua raga satu jiwa. Dua hati satu cinta. Mereka harus saling membantu mewujudkan keluarga penuh senyum. Saling menghangatkan saat dingin menerpa. Saling menyejukkan saat panas mengeruhkan suasana. Selalu kompak menjalankan peran masing-masing. Ketika suami bekerja, istri tidak santai-santai saja. Istri harus mendoakannya. Dengan demikian, akan terciptalah keluarga sakinah. Keluarga yang diberkahi Allah swt.

Baca selengkapnya »

Indonesia Butuh Film Anak Islami

Mari kita renungkan sejenak, kala anak-anak kita dalam fase pertumbuhan dan pembelajarannya, dihadapkan pada produk-produk berpengaruh yang tidak menjadi tuntunan bagi mereka. Anak-anak Indonesia dipertontonkan Film-film Horor, laga, Komedi, Percintaan hingga pola pergaulan bebas dan makhluk jadi-jadian, hal ini dikarenakan memang tidak lagi ada pilihan. Belum lagi nilai budaya Hedonisme dan Konsumtivisme yang menjelma seolah menjadi gaya hidup panutan, sejatinya sangat tidak tepat bagi proses pertumbuhan kejiwaan anak Indonesia yang bernafaskan Pancasila.

Baca selengkapnya »

Mengapa Allah SWT Memberiku Sakit?

"Setiap muslim yang terkena musibah penyakit atau yang lainnya, pasti akan hapuskan kesalahannya, sebagaimana pohon menggugurkan daun-daunnya.” Maka dari itu, bergembiralah dan senantiasa berbaik sangka kepada Allah. Karena bisa jadi melalui penyakit tersebut kita bersih dari dosa bahkan tidak mempunyai dosa seperti layaknya seorang anak yang baru terlahir.

Baca selengkapnya »

Ibu, Tak Ingin Aku Menjadi Alqamahmu

Sebuah kisah yang maha dahsyat pernah terjadi di masa Rasulullah SAW, tentang seorang anak dan ibunya. Cukup haru jika kita mengiktibari dengan seksama. Di mana dalam kisah tersebut diceritakan bahwa ada seorang laki-laki bernama Alqamah, sejatinya dia adalah pribadi yang rajin beribadah dan menghamba padaNya. Namun tatkala dia akan menemui ajalnya, dia kesulitan melafazkan kalimah thayyibah. Sampai akhirnya sang istri menyampaikan hal ini kepada Rasulullah SAW.

Baca selengkapnya »

Bagi Kami, Pendidikan Kalian Tidak Kalah Penting

Kelayakan pendidikan ABK adalah keniscayaan yang harus kita capai. Penulis berharap semua lapisan masyarakat dapat memberikan sikap positif kepada mereka yang memiliki ketidaksempurnaan fisik maupun mental, dan pemerintah sepenuhnya mendukung sarana dan prasarana program-program berkaitan dengan pengembangan potensi ABK demi menyongsong kehidupan yang lebih layak bagi mereka.

Baca selengkapnya »

Ladang Amal Birrul Walidain

Ilustrasi. (Foto: rawmavy.deviantart.com)

Suatu hari, ‘Abdullah Bin Mas’ud bertanya kepada Rasulullah, “Wahai Rasulullah, amalan apakah yang paling utama?” Rasulullah menjawab, “Shalat tepat pada waktunya.” Kemudian ia kembali bertanya, “Lalu apa lagi?” Rasulullah menjawab, “Berbakti kepada orang tua.” Kemudian ia kembali bertanya, “Lalu apa lagi?” Rasulullah Shallallahu ’alaihi Wasallam menjawab, “Berjihad di jalan Allah.”. (Muttafaq ‘Alaih)

Baca selengkapnya »
Figure
Organization