Topic
Home / Berita (halaman 2099)

Berita

Berita dunia Islam, berita internasional, berita nasional, berita daerah, dll.

Surat Harap untuk Pemimpin Rakyat

Duhai pemimpin, bagaimana kabarmu? Saya akui, memimpin bukanlah tugas yang ringan. Hanya orang-orang yang terbaik dan terpilih lah yang sanggup mengemban. Pikiran, tubuh, hingga seluruh apa yang kau punya sepertinya akan terkerahkan pada apa yang engkau jadi pemimpinnya. Kini, engkau bukanlah milik dirimu; bukan pula keluargamu. Sekarang, engkau milik yang menjadi rakyatmu.

Baca selengkapnya »

Erdogan: Mengakui Negara Palestina Suatu Kewajiban, Bukan Opsi!

Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan kembali membela Palestina saat berkunjung di Mesir. "Mengakui negara Palestina bukan opsi, tapi suatu kewajiban," katanya di markas besar Liga Arab di ibukota Kairo. Pihak Palestina beberapa saat mengancam akan sepihak memproklamasikan kemerdekaan. Di samping itu Palestina juga ingin menjadi anggota penuh PBB. Soal itu PBB akan melakukan pemungutan suara bulan ini.

Baca selengkapnya »

Jaminan Halal Penting, Tapi yang Paling Penting Label Haram

"Jaminan halal itu penting, namun untuk label halal itu bukan suatu yang menjadi kemestian. Justru yang paling penting adalah label haram. Karena pada prinsipnya, semua makanan itu halal, kecuali yang dilarang. Jadi makanan yang haram lebih sedikit jumlahnya dari pada yang halal," kata Anggota Komisi IV dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ma'mur Hasanuddin (Selasa, 13/9).

Baca selengkapnya »

Pernyataan Sikap PP KAMMI terkait Kerisauan terhadap KPK

Tanpa harus berburuk sangka, dengan mata kepala sendiri kita bisa menyaksikan bahwa lokomotif pemberantasan korupsi KPK, masih silang sengkarut dalam perangkap jebakan kepentingan elit dan tidak kunjung memberikan kita seberkas saja harapan untuk optimistis. Banyak dari kasus kasus besar yang selama ini tidak tersentuh dan gunungan kasus lain tidak pernah bisa diselesaikan. tuduhan bahwa KPK melakukan tebang pilih juga sulit terbantahkan.

Baca selengkapnya »

Hentikan Provokasi Sesat soal Ambon

Wasekjen PKS Mahfudz Siddiq mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap isu dan provokasi sesat soal kerusuhan Ambon, yang ditiupkan oleh pihak tertentu. “Masyarakat harus cermat dan awas agar tidak mudah diadu-domba,” kata Mahfudz yang juga Ketua Komisi I DPR RI, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa 13 September 2011. Menurutnya, sampai saat ini, di beberapa daerah dan di tengah kalangan tertentu, khususnya organisasi-organisasi massa Islam, masih beredar isu sesat soal Ambon.

Baca selengkapnya »

Kondisi Kota Ambon Kembali Normal

Suasana di Ambon, Maluku, pasca bentrokan pada Minggu (11/9) sore dan Senin (12/9) dini hari, kini mulai terlihat normal. Kecemasan akan melebarnya kerusuhan yang menghantui warga tak nampak terlihat. Jalan-jalan di Kota Ambon sudah mulai dipadati lalu lintas. Angkutan kota, ojek, dan becak juga sudah beroperasi, sementara sejumlah toko-toko sudah mulai buka kembali.

Baca selengkapnya »

LAPAN: Purnama Tak Bisa Menentukan 1 Syawal

Meski telah berlalu, keputusan pemerintah yang menentukan 1 Syawal 1432 Hijriah jatuh pada Rabu 31 Agustus 2011 masih terus jadi kontroversi. Belakangan bahkan muncul perdebatan dipicu penampakan bulan pada Senin malam 12 September 2011--yang dianggap sudah 100 persen alias puncak purnama menurut pandangan mata manusia di Bumi. Sejumlah orang berpendapat, jika dihitung mundur 15 hari, maka Senin lalu pada 29 Agustus 2011 semestinya sudah 1 Syawal. Benarkah demikian?

Baca selengkapnya »

Mayoritas Warga Uni Eropa Dukung Palestina

Banyak dari warga negara anggota Uni Eropa (UE) seperti Prancis, Jerman, dan Inggris mendesak pemerintah di negaranya agar mendukung pengakuan berdirinya negara Palestina. Survei dilakukan oleh YouGov dan Ifop untuk organisasi non pemerintah yang pro-Palestina. Survei menunjukkan sebanyak 69 persen warga Prancis, 71 persen warga Jerman, dan 59 warga Inggris menginginkan pemerintah di negaranya untuk mengakui Palestina.

Baca selengkapnya »

Indonesia Hadir di Festival Budaya “Tlemcen” Aljazair

Indonesia hadir dalam Festival Seni dan Budaya Islam di Tlemcen, kota industri di bagian barat-laut Aljazair, yang oleh Organisasi Konferensi Islam (OKI) dijadikan sebagai "Ibu Kota Kebudayaan Islam 2011". Kehadiran Indonesia pada Festival Budaya Tlemcen diwakili oleh Galeri Nasional Indonesia dan Asosiasi Nasyid Nusantara, yang didukung antara lain oleh KBRI Alger, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata RI, kata siaran pers KBRI Aljer yang diterima ANTARA Kairo, Senin.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization