Topic
Home / Tika Sri Amelia

Tika Sri Amelia

Lahir di Lebak, bulan Oktober 1993. Mahasiswi semester ke-7 di Institut Pertanian Bogor, Jurusan Proteksi Tanaman, Fakultas Pertanian. Penulis mendapatkan beasiswa Bidik Misi untuk periode 2011-2015. Masih sebagai pemula dalam dunia kepenulisan, semakin jatuh cinta kepada dunia kepenulisan setelah mencoba menuliskan kisah hidup pribadi yang membuat orang terinspirasi. Tulisan pertama �Surat Kecil untuk Rektor� masuk 10 besar penulis terbaik tingkat kampus pada tahun 2013. Penulis memiliki hobi menulis, membaca, memasak, memotivasi dan jalan jalan. Menyukai novel, buku motivasi dan suka akan tantangan. Alhamdulillah saat ini diberi amanah sebagai ketua divisi keputrian di Lembaga Dakwah Fakultas.

Segores Luka dalam Sepotong Senja

Aku kembali mendapatkan energi dan nutrisi bukan hanya dari petani akan tetapi dari berbagai teknisi termasuk sang pemilik lahan (Allah SWT). Setiap harinya aku disibukkan dengan terus memperbaiki diri. Aku ingin membuktikan bahwa aku memperbaiki diri untuk mempersiapkan pertemuanku dengan-Nya bukan untuk dipuji olehnya. Aku mendapatkan banyak pelajaran dari kejadian ini. Bahwa kita jangan mudah mengharapkan dan memaknai perlakuan baik dari orang lain. Bersikaplah sebiasa mungkin dan sesederhana mungkin. Namun, berpikirlah sejauh mungkin dan berkreasilah sebanyak mungkin.

Baca selengkapnya »

Segores Warna yang Terukir di Masa Remaja

Hidup ini adalah proses di mana kita selalu dihadapkan pada suatu pilihan. Seperti apa hidup kita tergantung keputusan yang kita pilih. Mungkin jika aku memilih menerima perjodohan tersebut maka aku tidak akan bisa melanjutkan masa remaja yang penuh dengan cerita. Hidup ini tidak harus selalu melihat dan berorientasi pada hasil tapi cobalah menikmati prosesnya. Di mana dalam proses tersebut banyak menghadirkan semangat, pelajaran, pengalaman dan kecintaan kepada Allah agar kita senantiasa dekat dengan-Nya. Maka jika orang lain menganggap perjodohan ini adalah masalah tapi bagiku hal ini adalah bukti Cinta-Nya padaku. Karena aku selalu melihat masalah dan ujian adalah bukti kasih sayang-Nya padaku.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization