Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Hamas Ingatkan Dunia Akan Bencana yang Mengancam Jalur Gaza

Hamas Ingatkan Dunia Akan Bencana yang Mengancam Jalur Gaza

Jalur Gaza. (Islammemo.cc)
Jalur Gaza. (Islammemo.cc)

dakwatuna.com – Gaza. Gerakan Perlawanan Islam, Hamas mengatakan entitas Zionis kini menargetkan para pegawai Lembaga Bantuan Internasional yang bekerja di Jalur Gaza. Kondisi tersebut dinilai membahayakan dikarenakan akan menghambat proses bantuan kemanusiaan dan rekonstruksi di Jalur Gaza. Sebagaimana yang disampaikan jubir Hamas, Abdul Latif Al-Qanun dalam statusnya di laman jejaring sosial Facebook.

Ia lalu meminta kepada masyarakat internasional dan lembaga HAM untuk bertindak dan tidak diam menghadapi permasalahan ini. Dunia internasional diharapkan dapat menekan tindakan yang dilakukan Zionis terhadap lembaga internasional yang ada di Jalur Gaza tersebut.

Seperti yang dilansir situs Islammemo.cc, diberitakan bahwa Zionis Israel pada hari Selasa lalu (9/8/2016) memerintahkan kepolisian Israel untuk menangkap para pekerja Lembaga Bantuan Internasional yang berada di bawah PBB, dengan tuduhan lembaga tersebut memberikan bantuan dan bekerjasama dengan gerakan Hamas. (msy/dakwatuna)

Redaktur: Muh. Syarief

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Wakil Direktur Studi Informasi Alam Islami (SINAI) Mesir 2008

Lihat Juga

Sabyan Kampanye Pembangunan Klinik THT di Palestina

Figure
Organization