Topic
Home / Berita / Daerah / Antrean Panjang Kendaraan Terjadi di Jalur Brebes-Tegal

Antrean Panjang Kendaraan Terjadi di Jalur Brebes-Tegal

Kendaraan pemudik mengantre panjang di Desa Klampok, Brebes, Jateng. (Metrotvnews.com/Kuntoro Tayubi)
Kendaraan pemudik mengantre panjang di Desa Klampok, Brebes, Jateng. (Metrotvnews.com/Kuntoro Tayubi)

dakwatuna.com – Brebes. Antrean kendaraan pemudik lebaran terjadi pada hari ini, Sabtu (2/7/2016) di jalur Pantura Brebes-Tegal, Jawa Tengah. Kemacetan terus mengular sepanjang 35 kilometer dari Pejagan, Brebes hingga Larangan, Tegal.

Seperti yang dilansir dari Metrotvnews, Sabtu (2/7/2016), saat ini petugas Satlantas Polres Brebes tengah memberlakukan rekayasa lalu lintas lawan arah (contraflow) dari Pantura Pejagan hingga ke Kabupaten Tegal.

Pada H-4 ini, kendaraan mulai padat menuju hari puncak mudik. Sementara itu, seperti yang dilansir dari Republika, Sabtu (2/7/2016), KBO Satlantas Tol Brebes Timur (Brexit) Polres Bebes Iptu Harti mengatakan, sistem buka tutup masih diberlakukan.

“Kendaraan mulai padat menuju arus puncak, sistem buka tutup diberlakukan agar arah dari Tegal bisa berjalan juga,” ungkapnya.

Akibatnya, pemberlakuan sistem satu arah ini mengakibatkan arah dari Tegal ke Brebes juga mengalami kepadatan.

Redaktur: Abdul Rohim

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Seorang suami dan ayah

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization