Topic
Home / Konsultasi / Konsultasi Arsitektur / Bagaimana Caranya Membuat Atap Rumah Yang Tidak Rawan Bocor?

Bagaimana Caranya Membuat Atap Rumah Yang Tidak Rawan Bocor?

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.

HERMAN EKSTERIOR PLUS POT. VIEW 8dakwatuna.com –

 

Pertanyaan:

Assalaamu’alaikum wrwb

Pak Andan di dakwatuna.com , saya ingin merenovasi rumah lama saya. Rumah aslinya adalah 1 lantai. Saya tidak ingin merubah lantai satu agar tidak memakan biaya yang banyak. Lalu saya ingin di atas ada 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, ruang cuci jemur, void untuk melihat ke bawah dan ruang duduk atau ruang perpustakaan.

Pak Andan, Bagaimana caranya membuat atap lantai 2 agar tidak rawan bocor ? Karena saya ingin atap lantai 2 saya sederhana dan jika hujan tetap aman. Apalagi sekarang sudah memasuki musim hujan.

Demikian pertanyaan saya. Terima kasih atas tanggapannya.

Wassalaamu’alaikum wrwb

Herman

Pondok Gede – Bekasi

 

Jawaban:

Wa’alaikum salam wrwb

Pak Herman di Pondok Gede – Bekasi, semoga silaturahim kita di berkahi Allah. Dan semoga saya bisa mewujudkan desain renovasi rumah Pak Herman dengan baik. Apalagi ternyata rumah kita tidak jauh. Masih sama – sama dalam kecamatan yang sama.

Pak Herman dan netters dakwatuna yang saya muliakan, pertanyaan seperti ini sering kali muncul bagi kita yang ingin merenovasi atap rumahnya. Karena kita tinggal di daerah tropis yang kaya akan hujan, maka permasalahan genteng bocor menjadi fokus utama setiap pekerjaan renovasi.

Yang harus kita perhatikan pertama kali adalah tingkat kemiringan atap. Pola kemiringan atap memiliki standarisasi sendiri. Hingga ia tidak mudah bocor. Kemiringan yang ideal adalah 30 derajat. Artinya kemiringan atap di bawah 30 derajat tidak di izinkan.

Air hujan yang jatuh di atas atap akan meluncur ke bawah. Jika kemiringan atap 20 atau 25 derajat saja, maka dengan mudah air tersebut tersapu angin lalu masuk melalui celah sambungan antar genteng. Inilah yang membuat atap sering bocor. Karena jatuhnya air di atap kurang deras meluncur ke bawah jika tidak 30 derajat.

Berikutnya kita harus perhatikan sambungan atap. Usahakan tidak ada sambungan antar atap yang rawan terjadi kebocoran. Sambungan atap ini biasanya ada pada pola atap limas. Namun jika secara selera kita tetap ingin membuat atap limas, maka sambungan antar atap ini harus ekstra hati – hati dalam pembuatan detail sambungannya.

Pada pola atap rumah Pak Herman, saya membuat 2 atap pelana dengan buangan air ke depan dan belakang. Atap utama yang besar di sisi kanan dan atap kecil di sisi kiri. Bagian depan jelas tidak memiliki kendala berarti. Karena langsung jatuh ke halaman depan. Nah, untuk bagian belakang saya jatuhkan atap utama ke taman belakang rumah. Lalu atap kecil jatuh ke dak talang beton yang terhubung dengan dak beton cuci jemur lantai 2.

Pola ini lah yang membuat atap ini sederhana pola pekerjaannya dan juga tidak rawan bocor. Karena selain memiliki kemiringan atap 30 derajat, ia juga tidak memiliki sambungan atap seperti atap limas. Bagian atap tempat kucuran air masing – massing nya memiliki akses air yang mencukupi. Sehingga tidak ada air yang menumpuk dan buntu membuat saluran macet.

Alhamduilillah, penjelasan atap sudah selesai. Kini kita beralih ke penjelasan pola renovasi denah nya. Netters sekalian, denah lama lantai bawah tidak saya bongkar sama sekali. Lalu untuk lantai 2 nya benar – benar saya buat tipikal. Artinya lantai atas copy paste dari lantai bawah. Hanya bagian tengah dan depan saja yang saya buat void.

Lubang void ini jelas sangat berguna untuk akses tangga dan connecting view lantai atas dan bawah. Selain itu void ini juga berguna untuk sirkulasi hawa dan cahaya. Hingga lantai dasar tetap segar dan juga tetap terang mendapatkan limpahan cahaya matahari.

Sekali lagi saya ucapkan alhamudulillah, selesai sudah total penjelasan desain kita kali ini. Kita doakan semoga rumah Pak Herman dapat segera terwujud. Semoga desain cantik dengan teras lega bergaya tropis minimalis ini segera dapat terbangun. Amin ya Rabb. (sbb/dakwatuna)

Akhirul kalam,

Wassalaamu’alaikum wrwb

Ir. Andan Nadriasta – 0817 496 5742

Kirimkan email order desain/pelaksanaan ke: [email protected]

Herman - Jati Agung DS 2 eksterior 5HERMAN EKSTERIOR PLUS POT. VIEW 14Herman - Jati Agung DS 2 interior view 5Herman - Jati Agung DS 2 interior view 6Herman - Jati Agung DS 2 interior view 1HERMAN EKSTERIOR PLUS POT. VIEW 3HERMAN EKSTERIOR PLUS POT. VIEW 10HERMAN EKSTERIOR PLUS POT. VIEW 8Herman - Jati Agung DS 2 interior view 4

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...
Lulusan Teknik Arsitektur angkatan 90 Univ. Pancasila. Bisa dihubungi di 0817-496-5742. Aktif menulis di media tahun 99. Sebagai pengisi rubrik griya di koran Republika. Sebelumnya sempat aktif di Tabloid Nova. Membantu pembuatan desain rumah tinggal yang di asuh oleh Ir. Nurhadi. Andan Nadriasta diambil dari bahasa sansekerta. Artinya adalah 'tangan yang berkarya'. Doa dari orang tua tersebut mengiringi segenap kegiatan dalam berkarya membuat disain rumah tinggal yang islami. Serta berdakwah di lingkungan sekitar hingga daerah yang dikunjungi.

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization