Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Laporan: 1.289 Warga Palestina Terluka Sejak Meletusnya Bentrokan di Al-Quds dan Tepi Barat

Laporan: 1.289 Warga Palestina Terluka Sejak Meletusnya Bentrokan di Al-Quds dan Tepi Barat

Korban luka dalam bentrokan dengan aparat Israel di Tepi Barat dan Al-Quds. (alray.ps)
Korban luka dalam bentrokan dengan aparat Israel di Tepi Barat dan Al-Quds. (alray.ps)

dakwatuna.com – Al-Quds. Sumber medis dari Bulan Sabit Merah Palestina melaporkan sejak meletusnya bentrokan antara warga Palestina dengan aparat Israel di Tepi Barat dan Al-Quds tercatat sebanyak 1.289 warga Palestina terluka.

Seperti dikutip laman alray.ps, korban luka tersebut terdiri dari 76 orang korban tertembak peluru tajam, 344 orang tertembak peluru karet, 384 korban terkena bom gas, 20 korban akibat kekerasan fisik yang dilakukan aparat penjajah Israel dan pemukim ilegal Yahudi.

Sampai saat ini bentrokan masih terjadi di kota terjajah Al-Quds dan Tepi Barat. Bentrokan itu sendiri bermula sejak diserangnya Al-Aqsha oleh gerombolan Yahudi disertai aparat Israel dan rencana diberlakukannya pembagian waktu ibadah di dalamnya. (msy/dakwatuna)

Redaktur: Muh. Syarief

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Wakil Direktur Studi Informasi Alam Islami (SINAI) Mesir 2008

Lihat Juga

Opick: Jangan Berhenti Bantu Rakyat Palestina!

Figure
Organization