Topic
Home / Berita / Daerah / Meski Minoritas, Anak-Anak Lindu Tetap Semangat Menyambut Ramadhan

Meski Minoritas, Anak-Anak Lindu Tetap Semangat Menyambut Ramadhan

Meski monoritas, Anak-anak Lindu tetap semangat dalam menyambut Ramadhan.  (Rahma Isna)
Meski monoritas, Anak-anak Lindu tetap semangat dalam menyambut Ramadhan. (Rahma Isna)

dakwatuna.com – Sulawesi Tengah.  Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1436 H, anak-anak di kecamatan Lindu bersuka cita dengan mengadakan Pawai Ramadhan.

Meski Lindu jauh dari keramaian kota dan hanya bisa diakses dengan kendaraan roda dua serta belum ada akses listrik dan sinyal, muslim di Lindu tidak mau ketinggalan dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Pawai Ramadhan kali ini merupakan kali pertama diadakan di kecamatan Lindu, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.

Pawai ini dilaksanakan Minggu (14/06/15) di desa Tomado, Kecamatan Lindu, mulai setelah Dzuhur sampai dengan sebelum Ashar.  Pawai dibuka dengan pembacaan ayat suci AlQuran oleh anak-anak penghafal Quran di Lindu dan kesenian Rebana oleh siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah Al Khairat Kanawu.

IMG_5822IMG_5834

Anak-anak berjalan membawa spanduk menyambut Ramadhan seperti “Marhaban Yaa Ramadhan”, “Amal Baik Yess, Maksiat No”, “Selamat Datang Bulan Ramadhan” dan beberapa tulisan lainnya. Sepanjang pawai mereka juga memainkan sampra atau rebana dan juga meneriakkan yel-yel penyemangat. Pawai ditutup dengan tausyiah yang disampaikan oleh Ustadz Abriyanto.

Selain untuk menyemarakkan suasana menyambut bulan Ramadhan, pawai ini juga dimaksudkan untuk menyampaikan syiar dakwah Islam. Ustadz Abriyanto dalam tausyiahnya  mengajak seluruh umat muslim khususnya di kecamatan Lindu untuk memanfaatkan Ramadhan dengan memperbanyak ibadah dan meninggalkan kemaksiatan.

Kecamatan Lindu adalah sebuah kecamatana di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah yang belum terjamah listrik dan sinyal, serta hanya bisa diakses dengan kendaraan roda dua. Muslim di Lindu adalah minoritas, karena sebagian besar penduduk Lindu beragama Kristen. (rahma isna/sbb/dakwatuna)

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

Mengenal Fiqih Minoritas

Figure
Organization