Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / “Rusia Hanya Tahan Seminggu Lihat Syiah Hutsi Digempur Arab”

“Rusia Hanya Tahan Seminggu Lihat Syiah Hutsi Digempur Arab”

Sidang Dewan Keamanan PBB (islammemo.cc)
Sidang Dewan Keamanan PBB (islammemo.cc)

dakwatuna.com – Yaman. Penulis dan pimred Al-Misriyun (media Mesir), Jamal Shulthan, menyatakan bahwa Rusia hanya tahan seminggu saja melihat operasi militer ‘Ashifah Al-Hazm yang dilancarkan Arab Saudi dan koalisinya ke milisi Syiah Hutsi Yaman.

Kelemahan Rusia itu dibuktikan dengan upayanya saat ini meloloskan resolusi larangan terbang di langit Yaman melalui usulannya ke DK PBB, sebagaimana dikutip Islam Memo (4/4/2015) dari akun sosmednya di Twitter.

Padahal sudah empat tahun DK PBB berupaya melahirkan resolusi larangan terbang di Suriah untuk menghentikan agresi pasukan Bashar Al-Assad, tetapi selalu di-veto oleh Rusia.

Sebaliknya baru seminggu serangan Koalisi Arab ke Yaman (Syiah Hutsi) tetapi Rusia sudah bergegas ke DK PBB, tegasnya. Baru-baru ini sidang DK PBB digelar untuk membahas usulan Rusia yang menuntut penghentian serangan terhadap Syiah Hutsi.

Usulan Rusia itu setelah inisiatif negara-negara Teluk yang berupaya meyakinkan Moskow agar memberlakukan embargo ekonomi serta menghentikan bantuan senjata bagi Syiah Hutsi.

Tetapi Rusia kemudian berupaya mengusulkan revisi draf resolusi agar larangan itu berlaku untuk seluruh negara terlibat (termasuk Koalisi Arab yang dipimpin Arab Saudi). (islammemo/rem/dakwatuna)

Redaktur: Rio Erismen

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Alumnus Universitas Al-Azhar Cairo dan Institut Riset dan Studi Arab Cairo.

Lihat Juga

Ini Alasan Turki Beli Sistem Pertahanan dari Rusia

Figure
Organization