Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Intervensi Militernya Korbankan Banyak Jiwa, Suku-suku Irak Meminta Iran Diadili

Intervensi Militernya Korbankan Banyak Jiwa, Suku-suku Irak Meminta Iran Diadili

Peta Irak-Iran (amsi)
Peta Irak-Iran (amsi)

dakwatuna.com – Baghdad. Para pemimpin suku dan tokoh di provinsi Al-Anbar, Irak bagian barat, menuntut diadilinya Iran dan semua pihak yang meminta dilakukannya intervensi militer Iran di Irak. Karena intervensi ini menyebabkan banyak sekali warga sipil yang menjadi korbannya.

Seperti diberitakan Aljazeera, Rabu (25/2/2015) hari ini, kepala suku Al-Jumailah, Ahmad Dir’a Al-Jumaily, meminta media-media informasi untuk meliput dengan seksama bagaimana kondisi kota-kota yang menjadi sasaran serangan udara.

Al-Jumaili mengatakan, “Kami masih menyimpan sebuah potongan roket yang bertuliskan bahasa Iran, yang artinya adalah made in Iran.” Menurutnya, Iran harus segera diadili atas tindakannya mengintervensi militer di Irak. Demikian juga pihak-pihak dalam negeri Irak yang mengundang Iran tersebut.

Sementara itu, Iran menyatakan bahwa pihaknya memang mengirimkan senjata dan para penasihat militer untuk membantu Irak dalam memerangi ISIS yangs saat ini menguasai banyak wilayah Irak.

Iran mengakui hanya memerangi ISIS, dan menyanggah telah mengirim pasukan angkatan darat ke Irak, dan tidak bergabung dalam pasukan koalisi internasional pimpinan Amerika Serikat. (msa/dakwatuna)

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Di Hadapan Ivanka Trump, Tun Mahathir Kecam Keras Amerika Serikat

Figure
Organization