Topic
Home / Berita / Internasional / Afrika / Beri Jaminan Keamanan Kepada Israel, As-Sisi Siap Kirim Pasukan Ke Palestina

Beri Jaminan Keamanan Kepada Israel, As-Sisi Siap Kirim Pasukan Ke Palestina

Presiden Kudeta Mesir, Abdulfatah As-Sisi. (islammemo.cc)
Presiden Kudeta Mesir, Abdulfatah As-Sisi. (islammemo.cc)

dakwatuna.com – Kairo. Presiden Kudeta Mesir Abdul Fatah As-Sisi mengatakan, pihaknya siap untuk mengirim tentara Mesir ke Palestina ketika negara itu sudah merdeka. Tujuannya adalah untuk turut menciptakan stabilitas keamanan di kawasan.

Pernyataan As-Sisi ini disampaikan dalam konfrensi pers jelang agenda kunjungan perdana As-Sisi ke negara-negara Eropa, diantaranya adalah Italia dan Perancis. Dalama kesempatan itu As-Sisi mengatakan, “Kami siap mengirim pasukan ke negara Palestina, tentunya setelah mendapat persetujuan dari pihak Israel dan Otoritas Palestina”.

Ia kemudian menambahkan, pasukan Mesir yang dikirim nantinya akan membantu aparat keamanan lokal dan memberikan jaminan keamanan kepada Israel, sehingga Israel merasakan betul adanya peranan Mesir di sana. “Tentunya bukan pengamanan permanen, namun untuk bebearapa waktu hingga keduabelah pihak dapat mengembalikan kepercayaan. Namun yang paling utama harus terlebih dahulu berdirinya negara Palestina untuk kemudian kami kirimkan pasukan ke sana ” Jelas As-Sisi.

As-Sisi menjelaskan pihaknya telah melakukan pembicaraan panjang dengan PM Israel, Benjamin Netanyahu seputar usulan mengirim pasukan, termasuk juga dengan Presiden Palestina, Mahmud Abbas. (msy/imo/dakwatuna)

Redaktur: Muh. Syarief

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (1 votes, average: 1.00 out of 5)
Loading...

Tentang

Wakil Direktur Studi Informasi Alam Islami (SINAI) Mesir 2008

Lihat Juga

Konflik Air Antara Ethiopia, Sudan, dan Mesir

Figure
Organization