Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / 78 Hari Pasca Perang Gaza, Sebuah Jasad Ditemukan di Balik Reruntuhan Masjid

78 Hari Pasca Perang Gaza, Sebuah Jasad Ditemukan di Balik Reruntuhan Masjid

Reruntuhan bangunan di Jalur Gaza akibat agresi militer Israel (Safa.ps)
Reruntuhan bangunan di Jalur Gaza akibat agresi militer Israel (Safa.ps)

dakwatuna.com – Gaza. Petugas ambulan bekerjasama dengan pertahanan sipil menemukan sebuah jasad bernama Zuhdi Abu Ar-Rus di bawah reruntuhan masjid Al-Qassam di kota Nasherat yang berada di Jalur Gaza bagian tengah. Penemuan jasad ini terjadi setelah 78 hari berakhirnya perang Gaza, dan masjid itu luluh lantak akibat serangan militer Israel pada bulan Agustus lalu.

Sumber dari pihak keluarga korban, kepada kantor berita Safa mengatakan, bahwa para petugas pertahanan sipil berhasil menemukan jasad anaknya yang syahid.

Sebelumnya petugas ambulan pada bulan Agustus lalu berhasil menemukan tiga buah jasad di bawah reruntuhan masjid yang sama, namun saat itu mereka belum menemukan adanya jasad Abu Ar-Rus. (msy/sf/dakwatuna)

Redaktur: Muh. Syarief

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Wakil Direktur Studi Informasi Alam Islami (SINAI) Mesir 2008

Lihat Juga

Opick: Jangan Berhenti Bantu Rakyat Palestina!

Figure
Organization