Topic
Home / Berita / Internasional / Amerika / Sebut Rakyat Palestina Layak Tewas, Artis Hollywood ini dalam Kondisi Kritis

Sebut Rakyat Palestina Layak Tewas, Artis Hollywood ini dalam Kondisi Kritis

Komedian Joan Rivers. (liputan6.com)
Komedian Joan Rivers. (liputan6.com)

dakwatuna.com – Los Angeles.  Masyarakat dunia khususnya rakyat Palestina pernah dibuat geger dengan pernyataan kontroversi yang datang dari komedian Joan Rivers.

Legenda komedi ini mengejek warga Palestina ketika militer Israel menyerang Jalur Gaza. Dilansir dari Independent, dia menyebut bahwa warga Palestina layak tewas diserang Zionis Israel.

“Setidaknya orang-orang yang tewas adalah orang-orang dengan IQ rendah.” cetusnya. Tentu saja pernyataan kontroversinya itu mengundang kecaman lantaran lebih 2.000 warga Gaza kehilangan nyawa.

Kini, kondisi Rivers yang dianggap sebagai pelopor bagi perempuan dalam bidang stand up comedy tersebut sangat mengenaskan.. Salah satu aktris Hollywood tersebut harus dilarikan ke rumah sakit di New York setelah mengalami komplikasi selama menjalani operasi pita suara pada Jumat (28/8/14).

Legenda komedi dan pembaca acara Fashion Police tersebut telah mengalami keadaan koma. Berdasarkan sumber New York Daily News, ia sempat berhenti bernafas selama menjalani operasi tenggorokan pada Kamis (27/8/14) pagi waktu setempat. Karena juga menderita serangan jantung, Rivers harus dibawa ke Rumah Sakit Mount Sinai.

Mendapat kabar tidak mengenakkan itu, anak perempuan Rivers, Melissa (46 tahun) yang tengah berwisata dengan anak laki-lakinya langsung balik dari Los Angeles. Dia seketika menuju New York untuk menjenguk ibunya. Melissa hanya berujar bahwa ibunya sedang “beristirahat dengan nyaman” dan dikelilingi keluarganya.

Banyak selebriti yang mengirimkan doa melalui media sosial agar pembaca acaraThe Tonight Show Starring Johnny Carsonwere itu segera sembuh.

Mereka di antaranya Kathie Lee Gifford, Joy Behar, Patti Stanger, Donald Trump, Alyssa Milano, Kathy Griffin, Larry King, Andy Cohen, Kelly Ripa, Hoda Kotb, dan Leann Rimes. (ROL/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

Opick: Jangan Berhenti Bantu Rakyat Palestina!

Figure
Organization