Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Nuri Al-Maliki Andalkan Milisi Syiah untuk Pertahankan Baghdad

Nuri Al-Maliki Andalkan Milisi Syiah untuk Pertahankan Baghdad

Warga sipil Syiah dipersenjatai di Baghdad (Aljazeera)
Warga sipil Syiah dipersenjatai di Baghdad (Aljazeera)

dakwatuna.com – Baghdad. Pasukan militer di Baghdad diperkuat dengan milisi yang menamakan dirinya Asa’ib Ahl Al-Haq (League of the Righteous Iraqi/LRI) dan milisi-milisi lainnya. Mereka dilatih oleh militer dari Iran. Demikian Aljazeera, Ahad (15/6/2014) melaporkan.

Milisi yang beranggotakan ribuan personil itu datang dengan menggunakan mobil-mobil pribadi dan militer. Mereka dibagi-bagi sesuai dengan keahliannya. Ada kelompok penembak jitu, pendobrak rumah, dan lainnya. Menurut salah seorang personil militer, ada senjata mereka yang lebih canggih dari senjata militer sendiri.

Sudah beberapa bulan terakhir, perdana menteri Irak, Nuri Al-Maliki, sudah memanfaatkan milisi LRI dan lainnya yang dilatih Iran untuk menghadapi kekuatan pejuang revolusi yang telah berhasil menguasai Fallujah dan sebagian provinsi Anbar, Januari yang lalu.

Hal yang sama diperkirakan akan dilakukan oleh Al-Maliki untuk mempertahankan ibukota Baghdad. Milisi-milisi itu akan memimpin pasukan sipil menghadapi para pejuang revolusi. Bahkan Al-Maliki juga sudah berjanji akan mempersenjatai warga sipil untuk merebut kembali Mosul yang saat ini berada dalam kekuasaan pejuang revolusi. (msa/dakwatuna)

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Di Hadapan Ivanka Trump, Tun Mahathir Kecam Keras Amerika Serikat

Figure
Organization