Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Obama: Kepentingan AS dengan Mesir untuk Menjaga Keamanan Israel

Obama: Kepentingan AS dengan Mesir untuk Menjaga Keamanan Israel

Presiden AS Barack Obama (eluniversal.com)
Presiden AS Barack Obama (eluniversal.com)

dakwatuna.com – Amerika Serikat. Presiden AS, Barack Obama, menyatakan bahwa AS masih tetap negara terkuat dan paling berpengaruh di dunia. Hal tersebut disampaikan Obama dalam acara wisuda militer di West Point, New York, pada Rabu kemarin (28/5).

Obama juga menyinggung bahwa kepentingan utama AS dengan Mesir, yang saat ini menggelar pilpres kudeta, terfokus pada kepentingan keamanan (Israel), mempertahankan perjanjian Camp David, dan kerja sama dalam memerangi terorisme (di kawasan Timur Tengah).

Lebih lanjut, Obama menyebutkan bahwa AS telah mengakhiri peperangan di Irak dan saat ini juga sedang bersiap untuk mengakhirinya di Afghanistan.

Terkait program pemberantasan terorisme, AS telah menyiapkan dana sebesar 5 miliar dolar AS dan saat ini menyiapkan pasukan untuk menghadapi jaringan Al-Qaeda di Yaman serta kelompok bersenjata di Somalia. (islammemo/rem/dakwatuna)

Redaktur: Rio Erismen

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Alumnus Universitas Al-Azhar Cairo dan Institut Riset dan Studi Arab Cairo.

Lihat Juga

Konflik Air Antara Ethiopia, Sudan, dan Mesir

Figure
Organization