Topic
Home / Berita / Internasional / Eropa / Rusia Mungkin Akan Segera Mundur dari Ukraina

Rusia Mungkin Akan Segera Mundur dari Ukraina

Alat perang halangi akses jalan di Ukraina (Al-Jazeera)
Alat perang halangi akses jalan di Ukraina (Al-Jazeera)

dakwatuna.com – Kiev. Sumber informasi di departemen pertahanan Ukraina, Kamis (22/5/2014) kemarin, menyatakan bahwa setidaknya 8 tentara Ukraina tewas, dan 18 lainnya luka-luka. Jatuhnya korban itu terjadi dalam sebuah kontak senjata antara militer pemerintah dan kelompok separatis pro Rusia, di daerah Donetsk, timur Ukraina.

Peristiwa ini terjadi, padahal tiga mendatang akan diadakan pemilu presiden di Ukraina. Adapun NATO menyebutkan adanya kemungkinan penarikan mundur pasukannya secara terbatas dari wilayah-wilayah perbatasan dengan Ukraina.

Baku tembak yang terjadi dua hari yang lalu terjadi di jarak 20 km dari kota Donetsk. Sedangkan Donetsk adalah sebuah kota industri yang saat ini dikuasai oleh kaum separatis pro Rusia. Di waktu yang sama, terjadi juga baku tembak di kota Luhansk, tetangga Donetsk.

Sedangkan sekjen  NATO, Anders Fogh Rasmussen, menyebutkan dalam akun twitternya, “Tadi malam, Rusia menggerakkan pasukannya di dekat perbatasan dengan Ukraina.” Ini menunjukkan bahwa Rusia kemungkinan akan menarik pasukannya. (msa/dakwatuna/aljazeera)

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Ini Alasan Turki Beli Sistem Pertahanan dari Rusia

Figure
Organization