Topic
Home / Berita / Nasional / Surat Amien Rais Tak Sakti, Pak Guru Gugat PAN

Surat Amien Rais Tak Sakti, Pak Guru Gugat PAN

amin raisdakwatuna.com – Jember.  Abdul Ghafur, guru SMA Muhammadiyah yang juga legislator Partai Amanat Nasional di DPRD Jember, Jawa Timur, menggugat partainya sendiri ke pengadilan negeri setempat.

Gugatan itu sudah didaftarkan 27 Maret 2013 lalu. Ini terkait dengan surat pemecatan keanggotaan partai yang dilayangkan Dewan Pimpinan Pusat PAN kepada Ghafur. “Saya menggugat Dewan Pimpinan Daerah PAN Jember, Dewan Pimpinan Wilayah Jawa Timur, dan Dewan Pimpinan Pusat,” kata Ghafur.

Dua pihak yang menjadi turut tergugat adalah Menteri Dalam Negeri via Gubernur Jatim dan Bupati Jember. “Saya ingin surat keputusan pemecatan saya dibatalkan,” kata Ghafur.

Ia juga menolak dilakukannya pergantian antar waktu (PAW) atas keanggotaannya di DPRD Jember. Ghafur dipecat karena menerima dana tunjangan profesi pendidikan (TPP). PAN menganggap, Ghafur tak seharusnya menerima TPP, karena sudah menerima gaji sebagai anggota DPRD Jember.

Dalam suratnya, DPP PAN menilai, Ghafur telah melakukan perbuatan tercela. “Tapi DPP sendiri tidak bisa merinci kenapa saya disebut melakukan perbuatan tercela,” katanya.

Pemecatan itu langsung diikuti surat permohonan PAW terhadap Ghafur dari DPD PAN Jember kepada parlemen. PAW ini kini sudah diproses ke Komisi Pemilihan Umum Jember.

Ghafur sudah berusaha melawan dengan melobi Ketua Dewan Pertimbangan PAN Amien Rais. Amien pun mengeluarkan surat memo tulisan tangan yang ditujukan kepada Ketua DPRD Jember Saptono Yusuf, yang meminta agar proses PAW dihentikan dulu. Menurut Ghafur, Amien setuju agar surat pemecatan dianulir.

Tapi ternyata surat dari Amien tak menghentikan semua proses politik. DPP PAN tidak mau mencabut surat pemecatan tersebut. Ini dikarenakan DPW PAN Jatim keberatan surat itu dicabut. “DPP tidak ingin berbenturan dengan DPW, dan menyarankan agar saya menempuh jalur hukum,” kata Ghafur.

Ghafur heran, surat dari Amien Rais tak digubris partai. “Itu yang sangat saya sesalkan. Pak Amien ini kan imam politik sekaligus guru politik kader-kader PAN. Dengan memo Pak Amien saat itu saya yakin sakti mandraguna. Ternyata DPP lebih menekankan sisi hukum,” katanya.

Ghafur meminta kepada DPRD dan KPU Jember agar tidak melanjutkan proses PAW selama gugatan atas surat pemecatan dilangsungkan. “Mudah-mudahan ada keadilan yang berpihak kepada saya,” katanya.

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (1 votes, average: 10.00 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Program Polisi Pi Ajar Sekolah, Pengabdian Polisi Jadi Guru SD dan TK

Figure
Organization