Topic
Home / Berita / Nasional / Pengurus PKS Perkuat Diri dengan 8 Wirid

Pengurus PKS Perkuat Diri dengan 8 Wirid

Ilustrasi. (inet)
Ilustrasi. (inet)

dakwatuna.com – Denpasar. Konsolidasi tingkat nasional yang digelar Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mencapai puncaknya di Bali pada Selasa hingga Kamis (12-14/2). Selain memberikan orasi politik di depan kader, tokoh masyarakat dan media, Presiden PKS Anis Matta juga memimpin acara pengecekan kesiapan pengurus dalam hal fisik mapun spiritual. Pengecekan fisik dilakukan dengan mengikuti arung jeram sepanjang 16 kilometer di Sungai Telagawaja, Karangasem, Bali. Sementara pemeriksaan spiritual dilakukan pada Rabu (13/2) dinihari dengan sholat malam dan membaca delapan wirid dalam satu kali baca.

Kegiatan yang disebut Anis Matta sebagai check up spiritual tersebut, dilakukan mulai pukul 2 waktu Indonesia Tengah. Didahulu dengan sholat tahajjud, jajaran Dewan Pengurus Pusat (DPP) dan Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Bali dipimpin langsung Anis Matta, membaca 8 wirid hingga waktu sholat subuh menjelang. Adapun kedelapan wirid tersebut adalah delapan surat di dalam Al-Qur’an, yaitu: Surat Al-Baqarah, Surat Yaasin, Surat Ash-Shoffat, Surat Al-Waqi’ah, Surat Al-Mulk, Surat Al-Ikhlas, Surat Al-Falaq dan ditutup dengan Surat An-Naas.

Menurut Anis Matta, wirid-wirid dalam Al-Qur’an tersebut dapa menjadi indikator apakah secara spiritual seseorang punya masalah atau tidak dalam hubungannya kepada Allah swt. “Jika seorang muslim tidak dapat melakukan hal tersebut dalam satu kali membaca, maka itu artinya ia punya problem dengan kondisi spiritualnya,” ujar Anis Matta. Ia meminta seluruh jajaran pengurus PKS di seluruh Indonesia melakukan check up spiritual ini, baik secara bersama-sama atau sendiri-sendiri.

Dalam kesempatan konferensi pers Selasa (12/3) petang, sesaat sebelum memberikan orasi politik, pria kelahiran Bone, Sulawesi Selatan, 44 tahun lalu ini, menyampaikan bahwa ia kini fokus memimpin PKS dengan memulai dari upaya perbaikan internal. Salah satu bentuk perbaikan internal tersebut adalah dengan memeriksa kondisi spiritual pengurus dan kader. Ia berharap jika pengurus dan kader PKS dalam kondisi spiritual yang baik, maka kerja-kerja pelayanan bagi masyarakat dan negara akan berjalan dengan baik pula. (ist)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (4 votes, average: 9.00 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

PKS Gencar Bantu Korban Gempa dan Tsunami Sulteng

Figure
Organization