Topic
Home / Berita / Silaturahim / MUKISI Dukung Lambang Bulan Sabit Merah

MUKISI Dukung Lambang Bulan Sabit Merah

Audiensi Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) dengan Majelis Syuro Upaya Kesehatan Islam Indonesia (MUKISI), Selasa (12/2). (bsmi)
Audiensi Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) dengan Majelis Syuro Upaya Kesehatan Islam Indonesia (MUKISI), Selasa (12/2). (bsmi)

dakwatuna.com – Jakarta. Selasa (12/2) siang, i’tikad audiensi BSMI kepada MUKISI (Majelis Syuro Upaya Kesehatan Islam Indonesia) disambut dengan hangat di Ruang Pertemuan Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih. Pengurus BSMI disambut oleh Ketua Dewan Eksekutif MUKISI, dr. Jusuf Saleh Bazed Sp.U, beserta jajaran dewan eksekutif MUKISI. Pertemuan ini dibuka oleh sekretaris dewan eksekutif MUKISI, dr. Rachmat Mulyana Sp.Rad, lalu ketua umum BSMI M. Djazuli Ambari SKM, MSi, menyampaikan maksud silaturahim BSMI ke MUKISI dalam rangka menggalang dukungan penggunaan lambang Bulan Sabit Merah dalam kerja kemanusiaan di Indonesia.

Dalam pertemuan ini, berlangsung paparan dan diskusi dua arah terkait lambang Bulan Sabit Merah dalam RUU Kepalangmerahan. Meski hingga perkembangannya kini pasal yang bernada penghapusan lambang selain lambang yang diakui mewakili negara telah dihapuskan, namun mengantisipasi terjadinya perubahan draft pada proses penggodokan RUU selanjutnya, BSMI menggalang dukungan dari berbagai pihak. Kali ini, BSMI menggalang dukungan dari MUKISI yang mengkoordinir Rumah Sakit Islam di Indonesia dan telah menggunakan Lambang Bulan Sabit sejak lama. BSMI melihat kesamaan tersebut dan melihat potensi kerjasama agar sosialisasi lambang Bulan Sabit Merah bisa berhasil dikalangan masyarakat dan banyak lembaga islam khususnya.

Di akhir pertemuan, setelah menemui titik temu pembicaraan, pihak MUKISI menyatakan mendukung sosialisasi lambang Bulan Sabit Merah serta gerak kemanusiaan Bulan Sabit Merah Indonesia. Hasil ini tentunya menjadi langkah yang baik dan perlu ditindaklanjuti. BSMI menyadari bahwa sosialisasi lambang Bulan Sabit Merah sebagai lambang kemanusiaan yang mewakili ciri Islam adalah agenda yang panjang. Dengan dukungan lembaga-lembaga serta masyarakat luas, BSMI yakin bisa mensukseskan misi ini dan terus melakukan kerja kemanusiaan. (bsmi)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (3 votes, average: 10.00 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Meraih Keutamaan Bulan Ramadhan

Figure
Organization