Topic
Home / Pemuda / Puisi dan Syair / Pernah Kau Lihat Cinta?

Pernah Kau Lihat Cinta?

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.

Love, Cinta, Valentinedakwatuna.com

Kenapa harus cinta?
Di mana itu cinta?
Banyak yang berbicara tentangnya
Tak pernah terhapus jarak dan waktu
Siapa sesungguhnya cinta?
Yah, aku melihat cinta
Ia yang selalu menyelimutiku
Memegang erat setiap langkah ku

Cinta,
Kadang aku benci dengannya
Karena setiap orang pasti berbicara tentangnya
Kenapa butuh Cinta?
Bukankah cinta selalu bersama dengan pengorbanan.
Bukankah cinta tak lepas dengan pembuktian
Banyak cinta di bumi, tapi aku tak mengerti mana sesungguhnya cinta sejati,
Mereka berkata cinta, tapi tak pernah berjalan dengan tingkah dan laku
Mereka berkata selalu bersama cinta tapi hanya janji palsu
Aah cinta pasti bersama sang pengerti cinta,
Karna cinta bukan tampilan wajah, cinta tak berwujud,
Tapi tampak lewat perilaku,

Cinta selalu berpangku dengan senyum dan airmata
Maka tanyakan pada qolbu sudahkah kita melihat cinta?
Mengasihi tak pernah mengungkit
Menghormati bukan gila untuk disanjungi
Yah, kalau kau tau Cinta
Ia bukan hanya puisi dalam buku ilusi
Bukan fiksi dalam cerita

Tapi
Cinta,
sesuatu yang Nyata
Bukan logika yang bisa mendeskripsikannya
Tapi ucap, laku dan Hati yang mengetahui keberadaannya
Menunjukkan di mana cinta berada sebenarnya
Ah terlalu banyak hal dari cinta,
Yah, cinta itu yang berputar lebih cepat dibandingkan jarum jam
Yah, cinta yang sering tak kenal waktu
Yah, cinta yang beraneka warna

Cinta hanya akan bertemu dengan kebersihan jiwa
Kokohnya mengalahkan beton – beton besar
Keabadiannya tak berhenti oleh musim dan waktu

Cinta,
Hanya butuh pembuktian,
Bukan menunggu kapan ia hadir
Tetapi selalu menghadirkan pembuktian
Maka buktikanlah cinta
Dengan begitu cinta kan hadir

Redaktur: Samin Barkah, Lc. M.E

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (4 votes, average: 10.00 out of 5)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Semusim Cinta, Ajang Menambah Ilmu dan Silaturahim Akbar WNI Muslimah Se-Korea Selatan

Figure
Organization