Topic
Home / Berita / Nasional / Tonggak FSLDK Diserahkan ke Al-Hurriyah IPB

Tonggak FSLDK Diserahkan ke Al-Hurriyah IPB

(Fieeana Aryani)

dakwatuna.com – ITB Bandung 18 Juli 2012, terpilih DKM Al-Hurriyyah Institut Pertanian Bogor sebagai Pusat Komunikasi Nasional Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus Indonesia (PUSKOMNAS FSLDK Indonesia) 2012-2014 menggantikan UKM BIROHMAH Universitas Lampung dalam agenda Musyawarah atau sidang pada 16- 18 Juli 2012 IMSS-FSLDKN XVI yang di laksanakan di ITB dan GAMAIS ITB sebagai pelaksana.

Akh Achmad Rochfi’i dalam sambutan terakhir penyerahan amanah sebagai ketua PUSKOMNAS FSLDK Indonesia 2010-2012 mengatakan FSLDK sebagai lembaga formal yang menaungi 1010 lembaga Dakwah Kampus (LDK) yang tersebar di seluruh penjuru tanah air harus dapat berperan aktif dalam penyelesaian problematika umat dan mengakar di LDK seluruh Indonesia sehingga dapat mengakomodir segala kondisi permasalahan LDK menuju kampus madani dan Indonesia Islami bukan hanya mimpi.

Gemuruh suara takbir menemani sambutan akh Edy perwakilan dari DKM Al-Hurriyyah sebagai PUSKOMNAS FSLDK Indonesia. Beliau mengatakan bahwa amanah ini amanah yang tak dapat ditunaikan kecuali dengan amal jama’i oleh semua elemen FSLDK Indonesia sehingga dukungan seluruh Aktivis Dakwah Kampus dan LDK se- Indonesia sangat diharapkan.

Dalam musyawarah ini pun diputuskan juga tuan rumah FSLDKN XVII yakni BKMI Universitas Tanjung Pura Kalimantan Barat. (fieeana aryani)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (2 votes, average: 8.50 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

FSLDK Indonesia Adakan Aksi Solidaritas untuk Rakyat Palestina

Figure
Organization