Topic
Home / Berita / Al-Quds Menyeru Para Menlu Dunia Islam Bela Tanah Suci

Al-Quds Menyeru Para Menlu Dunia Islam Bela Tanah Suci

Menlu Dunia Islam Bersidang di Damascus
Menlu Dunia Islam Bersidang di Damascus

dakwatuna.com – Gaza, Pemerintah Palestina menghimbau para menteri luar negeri Arab dan Dunia Islam yang sedang berkumpul di Damaskus mengeluarkan keputusan untuk menjadikan Al-Quds sebagai ibukota Palestina.

Para menteri Arab dan Islam diminta membuat rencana yang jelas untuk menghentikan penggalian di bawah Masjid Al-Aqsha yang sekarang terancam. Mereka juga diminta bergerak cepat menghentikan pelanggaran yang dilakukan kelompok radikal Zionis yang berupaya menodai Masjid Al-Aqsha dengan kawalan pasukan Zionis.

Dalam surat keteranganya yang dibacakan jubir pemerintah Taher Nunu (23/5) yang dilansir infopalestina, pemerintah menyebutkan, para menteri tersebut seharusnya bekerja untuk meneguhkan warga al-Quds di tengah pengusiran yang dilakukan pemerintahan Zionis untuk mengosongkan Al-Quds dari penduduk asli bangsa Arab, agar memudahkan mereka meyahudikan kota tersebut. Para menteri Arab dihimbau untuk meningkatkan perjuangan rakyat Palestina di setiap wilayah yang terancam.

Al-Quds dan warganya saat ini sangat butuh pada tindakan nyata dan secepatnya.

Pemerintah juga menyerukan para menteri Arab yang sedang melakukan pertemuan di Damaskus untuk membuat keputusan terkait  sejumlah masjid dan tempat-tempat ibadah di wilayah jajahan 48 yang sebagiannya dirubah menjadi tempat perjudian dan kedai minuman. Sementara sebagianya lagi terancam rubuh. Menteri Arab dan Dunia Islam diharapkan dapat melindungi tempat-tempat bersejarah yang terancam hancur atau punah yang merupakan saksi atas hak-hak Palestina di tempat tersebut.

Pemerintah juga menghimbau untuk membuat mekanisme yang jelas terkait pelaksanaan keputusan OKI tentang penghapusan blokade Gaza. Ia mengajak semua menteri Arab dan Islam berkunjung ke Gaza untuk melihat secara langsung bencana yang menimpa rakyat akibat agresi Zionis terakhir kemarin.

Ia juga menegaskan tentang pentingnya mengambil keputusan yang tegas terkait sikap permusuhan yang dilancarkan perdana menteri Zionis, Benyamin Netanyahu terhadap Al-Quds dan juga menghentikan agresi mereka yang hampir tiap hari terhadap warga Palestina.

Selain itu, pemerintah Palestina menghimbau menteri-menteri Arab dan Dunia Islam di Damaskus secepatnya mengirimkan bahan-bahan makanan dan kebutuhan untuk memulai renovasi Gaza. Pemerintah meminta mereka untuk mendukung usaha Mesir dalam merealisasikan rekonsiliasi nasional Palestina. Di samping tidak melakukan hubungan apapun dengan pemerintahan illegal Salam Fayadh yang akan memperuncing perpecahan Palestina. (ip/ut)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (6 votes, average: 9.33 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Opick: Jangan Berhenti Bantu Rakyat Palestina!

Figure
Organization